kievskiy.org

Tidak Hanya Ditilang, Pelanggar Lalu Lintas di Padang juga Diberi Tausiah oleh Ustaz

Ilustrasi pelanggar lalu lintas
Ilustrasi pelanggar lalu lintas /NTMC Polri NTMC Polri

PIKIRAN RAKYAT - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Operasi Patuh Singgalang 2020.

Namun ada hal yang berbeda pada operasi tahun ini jika dibandingkan dengan operasi yang dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya.

Kini Ditlantas Polda Sumatera Barat juga mengikutsertakan seorang ustaz dalam operasi yang mereka lakukan.

Baca Juga: Motor Listrik Gesits Mulai Dijual Secara Online, Ada Promo Diskon Hingga Rp 700 Ribu

Hal ini karena para pelanggar lalu lintas yang ada di sana tidak hanya akan diberi surat tilang saja melainkan juga akan diceramahi.

Direktur Lalu Lintas Polda Sumbar Kombes Pol Yofie Girianto Putra mengatakan, pihaknya sengaja mendatangkan ustaz untuk memberikan tausiah kepada pelanggar tata tertib berlalu lintas.

"Tausiah berlalu lintas ini ini bertujuan menumbuhkan kesadaran akan keselamatan dalam berkendara kepada para pengendara kendaraan bermotor di Kota Padang.

Baca Juga: Dijual Mulai 2009, Populasi Mitsubishi Pajero Sport di Indonesia Capai 160 Ribu Unit

"Ini (Tausiah) Mengajak masyarakat untuk ikut serta menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, karena ini menyangkut nyawa dia sendiri dan orang lain," jelasnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari NTMC Polri.

Ustaz Nurul Yaqin selaku pihak yang dimintai bantuan oleh pihak kepolisian menjelaskan bahwa Agama Islam juga menyuruh kepada umatnya untuk menerapkan aturan yang dibuat pemerintah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat