kievskiy.org

Bantuan Kuota Internet Gratis 2021 Kembali Dilanjutkan Kemendikbud, Catat Tanggal Cairnya

Ilustrasi kuota internet gratis.
Ilustrasi kuota internet gratis. /Pixabay/Foundry

PIKIRAN RAKYAT- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kembali melanjutkan kebijakan bantuan kuota internet yang sebelumnya telah berjalan di tahun 2020, dan mendapat respon yang sangat positif.

Maka menindaklanjuti tanggapan yang baik dari masyarakat, Kemendikbud akan melanjutkan Kebijakan tersebut selama tiga bulan sejak bulan Maret 2021 ini.

Dalam paparannya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim menerangkan, adapun peserta didik PAUD mendapat 7 GB/bulan, peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah mendapatkan 10GB/bulan.

Sedangkan untuk pendidik PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah mendapatkan 12 GB/bulan. Kemudian untuk mahasiswa dan dosen mendapat 15 GB/bulan.

Baca Juga: Singgung Soal Pelakor hingga Akui Menyesal Jadi Istri yang baik, Vanessa Angel Diselingkuhi Bibi Ardiansyah?

Baca Juga: Bocah 4 Tahun Tewas Usai Menghirup Paku Payung hingga Menembus Paru-paru Kirinya

“Bantuan akan disalurkan pada tanggal 11-15 setiap bulan dan berlaku selama 30 hari sejak diterima,” ujar Nadiem dalam keterangan pers virtual di YouTube Kemendikbud RI, Senin, 01 Maret 2021.

Dalam hal ini, Mendikbud menjelaskan berdasarkan masukan masyarakat, keseluruhan bantuan kuota internet di tahun 2021 merupakan kuota umum yang dapat digunakan untuk mengakses semua laman dan aplikasi, kecuali yang diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Serta daftar pengecualian yang tercantum pada situs resmi bantuan kuota internet Kemendikbud: https://kuota-belajar.kemdikbud.go.id.

Adapun peserta didik dan pendidik yang menerima bantuan kuota internet adalah semua yang telah menerima bantuan kuota internet pada bulan November-Desember 2020, dan nomornya masih aktif.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat