kievskiy.org

Fortusis Minta Wali Kota Bandung Tak Terburu-buru Menetapkan Anggota Dewan Pendidikan

Ilustrasi pendidikan.
Ilustrasi pendidikan. /Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Forum Orang Tua Siswa (Fortusis) meminta Walikota Bandung jangan terburu-buru untuk menetapkan anggota Dewan Pendidikan Kota Bandung (DPKB).

Hal itu karena Fortusis menilai p

orang-orang yang dinyatakan lolos oleh panitia pemilihan sebagai calon anggota DPKB tidak mewakili orangtua siswa. Bahkan, Dwi tidak mengenal orang-orang yang lolos DPKB.

Ketua Fortusis Kota Bandung Dwi Soebanwanto berharap, DPKB benar-benar menjadi wadah yang berasal dari seluruh unsur masyarakat sesuai dengan regulasi yang telah ditetapkan.

Pilihlah unsur masyarakat yang selama ini memiliki pengalaman empiris untuk mengelola pendidikan. Jangan hanya melihat unsur akademis.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Tegaskan Uang Asuransi Masih Utuh dan Akan Diberikan kepada Gala Sky Saat Besar Nanti

Dwi melihat ada inkonsistensi yang dilakukan oleh panitia pemilihan DPKB. Pertama, dalam aturan yang disosialisasikan kepada masyarakat, seleksi DPKB akan dilaksanakan 2 tahap, yang terdiri dari seleksi administrasi dan seleksi tulis serta wawancara. Seleksi tulis dan wawancara akan dilakukan jika peserta melebihi 22 orang.

Berdasarkan informasi yang diterima Dwi, jumlah peserta sebanyak 58 orang, tetapi panitia pemilihan tidak melaksanakan tahap kedua yaitu tahapan untuk tes tulis dan wawancara.

"Kami melihat panlih terlalu prematur menentukan peserta dalam anggota DPKB, jadi yang lolos hanya berdasarkan hasil verifikasi terhadap makalah tanpa ada peserta yang mempresentasikan dan  mempertanggungjawabkan akan karya tulisnya di depan panlih," ujar Dwi melalui siaran pers, Rabu, 18 Mei 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat