kievskiy.org

Satgas PPKS Untirta Dampingi Korban, Warganet: DO Pelaku Kekerasan Seksual!

Ilustrasi kekerasan seksual terhadap perempuan.
Ilustrasi kekerasan seksual terhadap perempuan. /Pexels/Karolina Grabowska Pexels/Karolina Grabowska

PIKIRAN RAKYAT – Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) buka suara soal kekerasan seksual yang diduga dilakukan mahasiswanya, AHM (22 tahun). Warganet ramai-ramai mengecam aksi itu.

Dalam unggahannya lewat Instagram @untirta_official dan @satgasppksuntirta, disebutkan bahwa aduan dari pelapor sudah diterima. Tak hanya itu, layanan psikologis juga telah diberikan kepada korban.

"Menanggapi kabar yang beredar di media sosial, berikut pernyataan resmi dari Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta)," kata akun tersebut pada hari ini, Selasa 27 Juni 2023.

Rekomendasi telah diberikan pada Rektor Untirta

Baca Juga: Persidangan Revenge porn di Pandeglang Mendadak Diubah Jadi Online, Pelaku Bahkan Tak Dihadirkan

Satgas PPKS Untirta menyebut sudah melakukan bedah kasus terhadap peristiwa yang viral di media sosial Twitter yakni dugaan kekerasan seksual oleh AHM terhadap mantan kekasihnya. Kekerasan itu diduga mencakup pula pengancaman revenge porn.

“Satgas PPKS Untirta telah melakukan bedah kasus dan menyampaikan rekomendasi kepada pimpinan perguruan tinggi, dalam hal ini adalah Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa untuk pengenaan sanksi administrasi berat terhadap terlapor,” katanya.

“Satgas PPKS Untirta mendampingi pelapor pada persidangan yang dilaksanakan di Pengadilan Negeri Pandeglang, Selasa 27 Juni 2023,” ujarnya lagi dalam unggahan yang sudah mendapat lebih dari 1.800 likes tersebut.

Satgas PPKS Untirta juga mengajak elemen kampus tersebut untuk mengawal kasus itu hingga tuntas. Lembaga itu bahkan tidak menoleransi pelakunya.

Baca Juga: Kajari Pandeglang Diduga Sebut Pengacara Tak Berguna, Ini Tugas Pengacara yang Sebenarnya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat