kievskiy.org

Studi Israel Temukan Suntikan Vaksin Pfizer Dapat Akhiri Pandemi Covid-19

Ilustrasi vaksin Pfizer. Studi di Israel menemukan vaksin Pfizer efektif melawan Covid-19 dan mengakhiri pandemi.*
Ilustrasi vaksin Pfizer. Studi di Israel menemukan vaksin Pfizer efektif melawan Covid-19 dan mengakhiri pandemi.* /Reuters Reuters


PIKIRAN RAKYAT - Sebuah studi yang diikuti hampir 1,2 juta orang di Israel menemukan vaksin Pfizer-BioNTech sangat efektif melawan virus corona.

Menurut ahli kesehatan di Israel, vaksin Pfizer menunjukkan imunisasi  dapat mengakhiri pandemi Covid-19.

Dua dosis vaksin mencegah 94 persen kasus Covid-19 pada 596.618 orang yang divaksinasi antara 20 Desember dan 1 Februari, sekitar seperempat di antaranya berusia di atas 60 tahun, tulis tim dari Clalit Research Institute dan Universitas Harvard, AS, seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Bloomberg, Kamis, 25 Februari 2021

Baca Juga: Terungkap, Ada Vendor Bansos Covid-19 yang Tidak Bayar Fee ke Eks Mensos Juliari Batubara

Baca Juga: Hati-Hati Modus Penipuan Mengatasnamakan Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana: Ingat Kata Bang Napi

Peneliti melaporkan di studi mereka yang diterbitkan di New England Journal of Medicine pada Rabu, 24 Februari 2021.

Para peneliti mencocokkan setiap orang yang divaksinasi dengan seseorang yang belum mendapat suntikan. Pencocokan ini memungkinkan analisis terbaik tentang apakah hasil yang sangat baik dari uji klinis sebelumnya akan bertahan di dunia nyata.

Suntikan vaksin Pfizer-BioNTech efektif sehingga para ahli dari luar mengatakan dengan penggunaan yang cukup luas dimungkinkan untuk menghentikan pandemi.

"Ini adalah jenis vaksin yang memberi kita harapan bahwa kekebalan kawanan dimungkinkan,” kata Raina MacIntyre, seorang profesor biosekuriti di Universitas New South Wales di Sydney yang tidak terlibat dalam studi ini.

Dia mengatakan tingkat kemanjuran yang terlihat di Israel dengan vaksinasi sekitar 60 hingga 70 persen dari populasi seharusnya cukup untuk mencegah infeksi serta penyakit dan kematian.

Baca Juga: Gantikan Posisi Lina Jubaedah di Hari Ulang Tahun Rizky Febian, Nathalie Holscher: Bunda Selalu Bangga...

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat