kievskiy.org

5 Tips Memilih Kasur yang Tepat Saat Harbolnas Bagi Pasutri Baru

Waking up in bed fully rested and open the curtains in the morning to get fresh air.
Waking up in bed fully rested and open the curtains in the morning to get fresh air. /SUMETEE_THEESUNGNERN



PIKIRAN RAKYAT - Jika Anda adalah pasangan suami istri baru, pasti mendekorasi hunian menjadi hal utama yang harus Anda jalani. Mulai dari riset, desain, hingga hunting ke toko-toko offline maupun online, menjadi aktivitas yang menyenangkan setelah berbulan-bulan menjalani perencanaan pernikahan.

Nah, salah satu barang yang wajib Anda beli adalah kasur. Mungkin, jika Anda dulu hidup sendiri, kasur yang Anda miliki biasanya single bed, sehingga harus upgrade ke queen bed, atau king bed supaya bisa beristirahat lebih leluasa bersama pasangan. Jika Anda ingin membeli kasur sekarang, mungkin waktu yang sangat tepat, karena banyak promo Harbolnas dari berbagai macam e-commerce, toko offline, hingga kredit online yang bisa Anda manfaatkan.

Namun, kasur bukan hanya tempat beristirahat, kasur juga bisa menjadi tempat untuk berbincang dan deep talk antara pasutri agar lebih intim dan bisa mengenal satu sama lain. Memilih kasur juga tidak hanya yang empuk saja, banyak hal-hal yang harus Anda ketahui agar Anda tidak salah memilih kasur. Oleh karena itu, 5 tips berikut bisa Anda jadikan patokan ketika ingin membeli kasur.

Baca Juga: Luhut Buka Suara Kebijakan Tes PCR: Aturan Baru Berlaku 3x24 Jam dan Harga Turun Jadi Rp300.000

1. Kenali Berbagai Jenis Kasur

Umumnya, di pasaran terdapat 7 jenis kasur yang tersedia, yaitu:

a. Kasur busa atau foam: dengan karakteristik pori-pori kasur sangat rapat sehingga tidak memunculkan suara berisik. Tetapi, kasur busa mudah kendur.

b. Spring bed: adalah tipe yang paling populer. Memiliki pegas atau per di dalam kasur yang tidak akan mengeluarkan bunyi jika ada gerakan. Ada dua tipe spring bed di pasaran yaitu innerspring yang tidak memiliki lapisan foam sehingga lebih mahal dan hybrid yang dilapisi foam.

c. Kasur latex: jenis kasur terbaru yang dibuat dari karet alam untuk meningkatkan kualitas tidur. Untuk Anda yang punya cedera atau sakit punggung, kasur ini direkomendasikan karena mampu mengikuti postur tubuh.

d. Memory foam: kasur yang harganya cukup mahal dan dibuat oleh NASA. Sama seperti latex, kasur ini bisa cocok dan mengikuti postur tubuh kita sehingga bisa tidur dengan lebih nyaman.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat