kievskiy.org

Viral Pria 275 Kg Jatuh dari Lift Saat Akan Menolong Ibunya, RSSA Malang Kerahkan 5 Dokter untuk Obati

Ilustrasi lift. Viral pria 275 kg di Malang jatuh dari lift.
Ilustrasi lift. Viral pria 275 kg di Malang jatuh dari lift. /Pixabay/nakataza02

PIKIRAN RAKYAT – Viral di media sosial seorang pria seberat 275 kilogram mengalami patah tulang akibat terjatuh dari lift rumahnya saat hendak membantu ibunya di Perumahan Puri Kartika Asri Blok Q, Kelurahan Arjowinangun, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang.

Pria yang memiliki nama Dwi Ariesta Wardhana tersebut akan turun ke lantai satu dengan menggunakan lift barang yang dimodifikasi.

Nahas, tali sling atau kawat penghubung mesin dengan lift yang digunakan korban terjatuh dari ketinggian kurang lebih tiga meter.

Proses evakuasi dilakukan oleh tim dari Palang Merah Indonesia (PMI) dan Pemadam Kebakaran Kota Malang dengan menerjunkan kurang lebih 12 personel.

Baca Juga: Intelijen AS Sebut Target Baru Putin Bukan Hanya Ukraina, Rusia Sudah Siagakan Ribuan Tentara Cadangan

Kemudian korban langsung dievakuasi oleh 5 dokter spesialis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar Kota Malang.

Menurut Agung Riyanto Budi Santoso, dokter yang menangani Dwi Ariesta, penanganan pasien tidak hanya berfokus pada kondisi patah tulang yang dialami, tetapi ada sejumlah hal lain yang menjadi perhatian tim dokter.

Menurut Agung, kondisi dari pasien tersebut over weight dan biasanya banyak komplikasi dalam penanganan nantinya.

“Karena kondisinya over weight, biasanya banyak komplikasinya. Kita tidak mau kecolongan kalau ada apa-apa,” ucap Agung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat