kievskiy.org

Snapchat Tambahkan Fitur Bergaya TikTok, Pesaing Baru dari Perusahaan AS

FITUR bergaya TikTok di Snapchat.*
FITUR bergaya TikTok di Snapchat.* /Snapchat via The Verge Snapchat via The Verge

PIKIRAN RAKYAT - Salah satu media sosial asal Amerika Serikat, Snapchat akan menambahkan fitur baru yang memungkinkan pengguna merekam video musik dan memiliki kemampuan memasukkan lagu-lagu yang sedang tren, mirip seperti yang ada di TikTok.

Pengumuman ini muncul ketika Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengancam akan menindak atau melarang TikTok beroperasi di negaranya.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Verge, Snapchat mengatakan akan meluncurkan fitur ini kepada pengguna yang berbahasa Inggris mulai dari Selandia Baru dan Australia.

Baca Juga: Anji Dilaporkan Karena Dianggap Sebarkan Berita Bohong, Pelapor: Seperti Ada Penjualan Produk Herbal

Fitur baru ini membuat pengguna Snapchat lebih kreatif seperti halnya di TikTok. Namun tidak sepenuhnya dirancang untuk menjadi pesaing TikTok.

Sejauh ini, belum ada feed video yang disetel ke musik dan tidak ada cara melihat video lain yang menampilkan lagu yang sama, fitur ini ada di TikTok.

Juru bicara Snapchat menekankan bahwa fitur baru itu dirancang untuk berbagi musik dengan teman pengguna. Snapchat mengetahui bahwa TikTok menjadi target di fitur barunya.

Baca Juga: Beredar Video Wakil Wali Kota Bandar Lampung Diduga Marah-marah saat Sosialisasi Bagi Sembako

"Berdasarkan data yang tersedia untuk umum, aplikasinya menjangkau lebih banyak orang di AS daripada gabungan Twitter dan TikTok," tulis Snapchat dalam sebuah email.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat