kievskiy.org

Polres Cimahi Sidak Apotek hingga Distributor Alkes, Stok Masker dan Sanitizer Kosong

SIDAK  Jajaran Polres Cimahi ke apotek dan distributor alkes.*
SIDAK Jajaran Polres Cimahi ke apotek dan distributor alkes.* /Ririn NF/"PR"

PIKIRAN RAKYAT - Jajaran Polres Cimahi menggelar inspeksi mendadak (sidak) mengecek ketersediaan masker dan hand sanitizer di Kota Cimahi, Rabu 4 Maret 2020.

Kepolisian mengungkapkan, terjadi kekosongan stok tersebut, hal itu membuat masyarakat kesulitan mendapatkan benda tersebut untuk proteksi penularan virus corona (Covid-19).

Kapolres Cimahi AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki dan jajaran melakukan sidak ke Apotek Serumpun Bambu Jalan Gatot Subroto, distributor alat Kesehatan CBR Jalan Jend. Amir Mahmud, hingga sejumlah gerai toko modern.
Baca Juga: Khawatir Penyebaran Virus Corona, Liga Skotlandia Melarang Tradisi Berjabat Tangan saat Sebelum dan Sesudah LagaPara pengelola menyatakan, stok masker dan hand sanitizer sudah kosong sejak bulan Februari 2020 lalu.

"Ternyata stok kosong. Kami akan lakukan penelusuran, karena barang habis di tengah permintaan sangat tinggi," ujar Yoris.

Kepolisian bakal melakukan pengecekan dan koordinasi ke berbagai pihak atas kekosongan tersebut. "Sejauh ini ketersediaan di pasaran tidak sesuai permintaan," katanya.

Baca Juga: Ramai Isu Virus Corona di Indonesia, Hotman Paris Pertanyakan Kemampuan Pemerintah

Pihaknya meminta masyarakat tidak panik dan melakukan pembelian secara besar-besaran. "Masyarakat jangan panik hingga berujung beli dengan harga tidak masuk akal. Tetap waspada dan jaga kesehatan," tuturnya.

Seperti diungkapkan Asisten Apoteker Senior Apotek Serumpun Bambu, Suprapti. "Awalnya hanya stok masker sedikit, memang enggak terlalu laku. Sekarang jadi laku banget sampai stok kosong sudah lama. Tiap hari banyak yang nanya, tapi barang memang enggak ada," ujarnya.

Baca Juga: Kurang Tepat Cegah Corona dengan Masker, Dinkes Sukabumi: Area Paling Sensitif Tertular COVID-19 Berada di Sekitar Muka

Saat stok tersedia, pihaknya menjual masker secara eceran dengan harga kisaran Rp 2.000-3.000/lembar tergantung merk.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat