kievskiy.org

Kebakaran Gudang Triplek di Bandung Akhirnya Padam Setelah 40 Jam

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar gudang triplek yang terbakar di Jalan Soekarno-Hatta, Cijagra, Bandung, Jawa Barat, Selasa (25/10/2022). Kebakaran yang belum diketahui penyebabnya sejak Senin (24/10/2022) pukul 20.30 hingga Selasa pukul 09.30 belum dapat di padamkan karena banyaknya material kayu yang mudah terbakar.
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar gudang triplek yang terbakar di Jalan Soekarno-Hatta, Cijagra, Bandung, Jawa Barat, Selasa (25/10/2022). Kebakaran yang belum diketahui penyebabnya sejak Senin (24/10/2022) pukul 20.30 hingga Selasa pukul 09.30 belum dapat di padamkan karena banyaknya material kayu yang mudah terbakar. /ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Kebakaran gudang triplek di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jawa Barat, akhirnya berhasil dipadamkan.

Si jago merah yang melahap bangunan sejak Senin, 24 Oktober 2022 malam itu akhirnya berhasil ditaklukan setelah perjuangan panjang petugas dinas pemadam kebakaran (Diskar) Kota Bandung.

Butuh waktu selama 40 jam bagi petugas hingga akhirnya bisa memadamkan seluruh titik api di gudang triplek tersebut.

Aksi heroik tanpa henti para personel Diskar PB Kota Bandung itu pun mendapat apresiasi dari Wali Kota Bandung, Yana Mulyana.

"Terima kasih kepada semua pihak dan rekan-rekan dari Diskar PB Kota Bandung @bdg.siaga113 yang selama kurang lebih 40 jam berjuang tanpa kenal lelah untuk memadamkan kebakaran gudang triplek di Jalan Soekarno Hatta," tuturnya, Rabu, 26 Oktober 2022.

Baca Juga: Kebakaran di Gudang Triplek Bandung, Sudah Hampir 36 Jam Diskar Masih Berusaha Matikan Beberapa Titik Api

Dalam mengendalikan kebakaran besar tersebut, Diskar PB Kota Bandung mengerahkan 22 unit kendaraan pemadam kebakaran.

Tidak hanya itu, mereka juga mendapat bantuan dari Diskar Kota Cimahi, Pemkab Bandung Barat, dan Pemkab Bandung.

Kemudian ada juga bantuan dari Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM), PMI Kota Bandung, serta Bandung Siaga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat