kievskiy.org

Wisanggeni Waste Incinerator Solusi atau Polusi? Warga Keluhkan Kepul Asap Pembakaran Sampah

Wisanggeni Waste Incinerator, di TPS Ciwastra, Bandung, Jabar, Jumat, 15/09/2023.
Wisanggeni Waste Incinerator, di TPS Ciwastra, Bandung, Jabar, Jumat, 15/09/2023. /Pikiran Rakyat/St. Aisah Nurhalida M

PIKIRAN RAKYAT - Bandung Raya darurat sampah menjadi momok yang kian kentara, terutama usai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakannya secara publik. Gunungan sampah mewarnai tiap sudut Kota Kembang, salah satunya disebabkan oleh kebakaran TPA Sarimukti, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, yang berujung pada mandeknya pengangkutan harian.

Aliansi Zero Waste Indonesia (AZWI) bersama WALHI Nasional, WALHI Jawa Barat, dan Global Alliance for Incinerator Alternatives (GAIA) mengecam segala bentuk penggunaan teknologi termal seperti insinerator. Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat dinilai perlu meninjau ulang keputusan pemilihan teknologi pembakar sampah di tengah kondisi darurat ini.

Dari hasil pantauan Pikiran-Rakyat.com ke salah satu lokasi insinerator, di TPS Ciwastra, meski asap lebih banyak terperangkap di dalam ruang pembakaran Wisanggeni Waste Incinerator, namun kepulnya tetap sampai ke wilayah pemukiman warga, yang jaraknya hitungan meter ke dekat lokasi.

Kepala Himpunan Pengusaha dan Wiraswasta (HIPWI) Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI), Herdadi mengklaim pihak mereka telah mengupayakan riset dan pengembangan sejak alat insinerator diuji coba pada 2019 lalu.

Baca Juga: Kisah Gandrung Bank Sampah dan Ikan Lele Bumbu RW 07 Cihaurgeulis, Wujud Sukses Program KBS

Insinerator di TPS Ciwastra dan TPS Pasirluyu, kata dia, merupakan insinerator yang sudah lolos uji baku mutu dari Sucofindo. Ia juga memastikan penggunaan alat-alat telah mengantongi sertifikat Registrasi Teknologi Ramah Lingkungan (RTRL) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Meski sempat diprotes warga di awal, risiko pencemaran hasil insinerator seperti asap, abu sisa, dan air polutan menurutnya tidak akan menjadi masalah. Dia menegaskan adanya proses penyaringan, terutama di mesin generasi keempat yang sedang digunakan, dan generasi kelima yang akan rilis bulan Oktober 2023.

"Pertama kita cek emisinya ke Sucofindo, wah ancur-ancuran asapnya di atas ambang batas. Kita rubah, setelahnya dua kali tiga kali masih gagal. Keempat kali alhamdulillah di bawah ambang batas," ucap Herdadi, pada Jumat, 15 September 2023.

"Tiap generasi pasti ada kekurangan. Dari kekurangan itu kita sempurnakan di generasi berikutnya. Di generasi (mesin ke) empat kita belum puas. Akhirnya kita ubah sekrang kita masuk ke generasi 5, insyaAllah lebih sempurna. Terutama dalam pengendalian asap dan keamanan operator," katanya lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat