kievskiy.org

Kondisi Lalu Lintas Kota Bandung dan Jabar Mulai Normal, Kecuali Bogor

Kondisi Jalan Sukajadi yang sudah mulai tidak padat pada Selasa, 26 Desember 2023.
Kondisi Jalan Sukajadi yang sudah mulai tidak padat pada Selasa, 26 Desember 2023. /Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Memasuki hari terakhir cuti bersama libur Hari Natal 2023 kondisi lalu lintas Kota Bandung mulai kembali normal. Hanya sebentar saja alami kepadatan khususnya jalur yang mengarah ke Lembang, Kabupaten Bandung Barat dan wilayah Dago.

Hal ini dibenarkan Kepala Bagian Operasi (KBO) Satuan Lalu Lintas Polrestabes Bandung, Ajun Komisaris Deden Junaedi. Menurut Deden di jalur Ir. H Djuanda atau Dago, Kota Bandung saat ini kondisinya sudah mulai normal seperti hari biasa.

"Kondisi lalu lintas di Kota Bandung hari ini terpantau lancar, seperti biasa di jalur Dago turun naik, ekor ada di terminal Ledeng," ujar Deden saat diwawancarai pada Selasa, 26 Desember 2023.

Sedangkan di jalur Setiabudi-Ledeng, mengarah ke Lembang, Kabupaten Bandung Barat kata Deden kondisinya sudah kembali seperti biasa.

Baca Juga: Mau Tak Mau, Warga Desa Nanggeleng dan Sirnaraja Bandung Barat Harus Melepas Tanahnya

"Tapi kita tetap antisipasi kembalinya arus balik sebagian, yang belum kembali, kita antisipasi personel juga sudah disiapkan, terutama di jalur atensi Setiabudi-Ledeng," katanya.

Selain di jalur Setiabudi-Ledeng, Satlantas Polrestabes Bandung juga menyiapkan personel di kawasan pusat oleh-oleh Bandung seperti di Jalan Dago dan Jalan Djundjunan atau Pasteur.

"Untuk di Jalan Djundjunan oleh-oleh Bandung, kita juga sudah siapkan personel, dan Alhamdulillah saat ini masih lancar. Kalau di oleh-oleh di Jalan Dago, terpantau ada antrean, antisipasinya kita arahkan lurus untuk berputar kembali karena di dalam kapasitas parkirnya sudah tidak memuat tapi secara umum kondusif," ucapnya.

Sedangkan di Jawa Barat secara umum kepadatan kendaraan hanya berada di Jalur Puncak Bogor.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat