kievskiy.org

Uji Klinis untuk Produksi Sendiri Belum Selesai, Tim Riset Unpad: November Vaksin Sinovac China Tiba

Vaksin Covid-19 asal China, produksi Sinovac, dalam uji klinis tahap III di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat.
Vaksin Covid-19 asal China, produksi Sinovac, dalam uji klinis tahap III di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat. /ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Tim Riset Uji Klinis Vaksin Covid-19 dari Universitas Padjadjaran Kusnandi Rusmil menyatakan, uji klinis vaksin Sinovac fase 3 yang dilakukan tim Indonesia belum selesai. 

Namun, si sisi lain, pemerintah sudah berencana mendatangkan vaksin Sinovac pada November 2020.

Dikatakan Kusnandi, uji klinis vaksin Sinovac oleh tim riset Universitas Padjadjaran diperkirakan baru selesai pada Maret 2021. 

 Baca Juga: Soal Upah Minimum Jawa Barat 2021, Ridwan Kamil Singgung Situasi Sedang Susah

Dengan demikian, vaksin Sinovac yang akan dibeli pemerintah pada November 2020 bukanlah vaksin Sinovac hasil uji klinis tim riset Indonesia. 

Melainkan vaksin Sinovac yang telah diujicobakan hingga fase 3 di negara lain, seperti Uni Emirat Arab.

Kusnandi tidak mempermasalahkan pembelian vaksin Sinovac dari negara lain. "Asalkan ada izin distribusi dari Badan Kesehatan Internasional WHO," ujar Kusnandi, Senin 19 Oktober 2020.

 Baca Juga: Ungkap Ritual dan Aturan Penting di Keluarganya, Nadiem Makarim Bagikan Potret dengan Istri dan Anak

Menurut dia, uji klinis vaksin Sinovac memang dilakukan di beberapa negara.

Sementara di Indonesia, produksi vaksin Sinovac oleh PT Bio Farma baru akan dilaksanakan pada Maret 2021, setelah uji klinis selesai. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat