kievskiy.org

Everton vs Fulham, Penyebab The Toffees Kalah dari Tim Zona Degradasi Liga Inggris

Carlo Ancelotti, manajer Everton, mengungkap sebab kekalahan timnya dari Fulham pada pekan ke-24 Liga Inggris.
Carlo Ancelotti, manajer Everton, mengungkap sebab kekalahan timnya dari Fulham pada pekan ke-24 Liga Inggris. /Reuters/Clive Brunskill Pool via REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Everton menderita kekalahan ketika menjamu Fulham pada pekan ke-24 Liga Inggris, Senin, 15 Februari 2021.

Bermain di Stadion Goodison Park, Everton takluk 0-2 dari Fulham.

Dua gol kemenangan Fulham dicetak oleh Josh Maja pada menit ke-48 dan 65.

Everton merupakan tim yang duduk di peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris.

Baca Juga: Akui Hamil Selama Satu Jam, Seorang Janda di Cianjur Melahirkan Bayi Seberat 2,9 Kilogram

Fulham, di sisi lain, merupakan tim yang berada di peringkat ke-18 klasemen sementara Liga Inggris.

Usai pertandingan, Carlo Ancelotti, manajer Everton, mengungkap sebab tim dia takluk dari Fulham.

Baca Juga: Update Covid-19 Dunia 15 Februari 2021: Indonesia Masih Tertinggi di Asia Tenggara

"Kami punya masalah di setiap lini. Mereka (Fulham-red) banyak menekan sepanjang pertandingan dan kami tidak punya kesempatan untuk membangun serangan dengan baik," kata Carlo Ancelotti usai pertandingan dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari Skysports.

"Saya pikir kami kalah karena kalah dari segi kebugaran fisik. Mereka bermain dengan sangat intens dan kami tak bisa mengatasinya," ujarnya lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat