kievskiy.org

Nyanyian Pendukung Manchester United Soal Makan Daging Anjing Dipersoalkan

Manchester United.
Manchester United. /Pixabay/Man Do

PIKIRAN RAKYAT - Mantan gelandang Korea Selatan Park Ji-sung mendesak penggemar Manchester United berhenti menyanyikan lagu tentang dia. Lagu yang dia maksud berisi stereotip negatif tentang negaranya, Korea Selatan.

Park Ji-sung yang kini berusia 40 tahun itu mengatakan, lagu tersebut memiliki referensi tentang orang Korea yang memakan daging anjing. Hal tersebut menyebabkan ketidaknyamanan saat dia berada di Manchester United.

Park Ji-sung tampil lebih dari 200 pertandingan untuk Manchester United pada 2005-2012. Dia membantu klub memenangi empat gelar Liga Inggris dan Liga Champions pada 2008.

Park Ji-sung mengatakan, dia diminta untuk berbicara setelah mendengar penggemar Manchetser United menyanyikan lagu tersebut di Molineux pada Agustus 2021 saat Wolverhampton Wanderers mengenalkan pemain baru Hwang Hee-chan dari Korea Selatan.

Baca Juga: Meski Diberi Makan Nasi Ikan oleh Penunggu Gunung Guntur, Gibran Selalu Menolak dan Pilih Minum Air Belerang

Baca Juga: Bendera HTI di Kantor KPK Bukan Milik Eks Pegawai, Febri Diansyah: Pihak yang Singkirkan Mereka Sedang Panik

"Saya tahu bahwa penggemar Manchester United tidak bermaksud menyinggung dia melalui lagu itu, tetapi saya harus mendidik para penggemar untuk menghentikan perkataan yang akhir-akhir ini menjadi penghinaan rasial kepada orang-orang Korea," ujar Park Ji-sung seperti dilaorkan Reuters dan dikutip Antara, Senin 4 Oktober 2021.

"Saat mendengarkan nyanyian tersebut bahkan 10 tahun kemudian, saya merasa kasihan kepada (pemain) yang lebih muda karena mereka harus mengatasi ketidaknyamanan yang saya rasakan saat itu," katanya.

"Di Korea, banyak hal telah berubah. Memang benar bahwa secara historis kami telah memakan daging anjing, tetapi akhir-akhir ini, terutama generasi muda, mereka sangat tidak menyukainya. Hal itu menyebabkan ketidaknyamanan bagi orang Korea ketika mereka mendengar lagu itu," ujar dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat