kievskiy.org

Daftar Peraih Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

Pesepak bola Timnas Jerman Brunner Paris menerima penghargaan pemain terbaik Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023).
Pesepak bola Timnas Jerman Brunner Paris menerima penghargaan pemain terbaik Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023). /ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha. ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Piala Dunia U-17 2023 tuntas digelar di Indonesia. Jerman keluar sebagai juara usai mengalahkan Prancis lewat drama adu penalti usai bermain imbang 2-2 di babak normal di Stadion Manahan, Solo, Sabtu, 2 Desember 2023. Berikut daftar peraih penghargaan individu pada turnamen kelompok umur tersebut.

Peraih sepatu emas atau top skor Piala Dunia U-17 disabet penyerang Timnas Argentina, Agustin Ruberto. Ruberto total melesatkan delapan gol sepanjang gelaran turnamen yang baru pertama kali digelar di Indonesia itu.

Dengan torehan 8 gol, Ruberto menjadi pencetak gol terbanyak kedua sepanjang kompetisi Piala Dunia U-17. Ia hanya kalah dari penyerang Nigeria yang kini memperkuat Napoli, Victor Osimhen yang melesatkan 10 gol pada Piala Dunia U-17 2015 silam.

Berikut daftar top skor Piala Dunia U-17 menurut laporan FIFA di laman resminya:

Delapan gol

  • Agustin Ruberto (Argentina)

Lima gol

  • Ibrahim Diarra (Mali)
  • Claudio Echeverri (Argentina)
  • Paris Brunner (Jerman

Empat gol

  • Kaua Elias (Brazil)
  • Amirbek Saidov (Uzbekistan)
  • Rento Takaoka (Jepang)
  • Max Moerstedt (Jerman)

Pesepak bola Timnas Argentina Agustin Ruberto menerima sepatu emas sebagai pencetak gol terbanyak pada Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023).
Pesepak bola Timnas Argentina Agustin Ruberto menerima sepatu emas sebagai pencetak gol terbanyak pada Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023). ANTARA FOTO

Pemain terbaik

Gelar pemain terbaik diraih penyerang sayap Timnas Jerman U-17, Paris Brunner. Gelar tersebut diperoleh Brunner usai mengantarkan Tim Panser juara Piala Dunia U-17 untuk pertama kalinya sepanjang partisipasinya pada turnamen tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat