kievskiy.org

Cek Fakta: Virus Covid-19 Dikabarkan Mematikan Tapi Korban Tewas Selalu di Rumah Sakit, Simak Faktanya

Cek Fakta: Virus Covid-19 Mematikan Tapi Korban Tewas Selalu di Rumah Sakit? Simak Faktanya.
Cek Fakta: Virus Covid-19 Mematikan Tapi Korban Tewas Selalu di Rumah Sakit? Simak Faktanya. /Turn Back Hoax

PIKIRAN RAKYAT – Pengguna media sosial (medsos) Facebook heboh membicarakan tentang unggahan yang memuat informasi menyesatkan.

Unggahan tersebut menyebutkan bahwa virus Corona ganas dan mematikan. Namun, korban tewas akibat Covid-19 selalu di rumah sakit, tidak ada yang meninggal di jalan, rumah, pasar, maupun sawah.

Unggahan menyesatkan itu disebar oleh akun Facebook bernama Yon Carlos di grup SUAYAN GROUP.

Unggahan Yon Carlos beredar di tengah pandemi Covid-19 yang belum mereda dan dimaksudkan agar masyarakat skeptis terhadap rumah sakit yang dianggap memiliki motif tertentu.

Baca Juga: Ada Masalah Input Data, Pemerintah Hapus Angka Kematian dari Indikator Penanganan Covid-19

Berikut adalah narasi pada unggahan milik Yon Carlos:

“KATANYA GANAS DAN MEMATIKAN”

Jika Memang “GANAS”, Kenapa tidak

Mati di Jalan, Kenapa Tidak Mati di Rumah,

Kenapa Tidak Mati di Sawah/Kebun, Kenapa Tidak Mati di Pasar-pasar?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat