kievskiy.org

Cek Fakta: Anang Dikabarkan Meninggal Dunia karena Kecelakaan, Simak Faktanya

Unggahan hoax Facebook yang menyatakan Anang Hermansyah meninggal dunia.
Unggahan hoax Facebook yang menyatakan Anang Hermansyah meninggal dunia. /Turnbackhoax.id dan Instagram @ananghijau.

PIKIRAN RAKYAT – Belum lama ini beredar sebuah kabar di media sosial Facebook yang menyatakan bahwa musisi Anang Hermansyah meninggal dunia.

Kabar tersebut diunggah oleh akun Facebook bernama Fajri Thejacksentoel pada 14 Juli 2022 lalu dengan menyematkan sebuah link berita dan caption yang menyatakan Anang Hermansyah meninggal dunia.

Dalam unggahannya tersebut, terlihat sang pemilik akun Facebook itu mengklaim bahwa musisi Anang Hermansyah telah meninggal dunia akibat kecelakaan dan sedang diangkut dengan mobil jenazah.

“INNALILAHI pecah tangis anak Anang, saat mobil jenazah tiba,” tulisnya, dikutip dari Turnbackhoax, Minggu, 24 Juli 2022.

Unggahan yang berisikan link tautan sebuah berita itu juga memperlihatkan situasi yang sangat ramai saat mobil ambulance yang diklaim membawa Anang Hermansyah tiba.

Baca Juga: UPDATE Kasus Tewasnya Brigadir J, Polri Lakukan Pra Rekonstruksi hingga Periksa Sejumlah Barang Bukti

Pada link tautan yang diunggah itu pun terlihat seseorang pembawa acara berita yang diklaim pula tengah menyiarkan informasi tersebut.

Lantas, apakah berita yang beredar ini benar adanya?

Faktanya, Anang Hermansyah tidak meninggal dunia, suami dari Ashanty itu terpantau masih aktif mengunggah sejumlah foto dan video kegiatannya pada akun Instagramnya hingga Sabtu, 23 Juli 2022.

Ia pun masih memamerkan kegiatan Arsy Hermansyah dengan mengunggah foto sang anak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat