kievskiy.org

Beredar Foto Ganjar Pranowo Sholat di Gereja dan Didampingi Pastor, Simak Faktanya

Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyapa para kiai kampung saat silaturahmi di Pondok Tahfid Hamalatul Qur'an Putih 1 Jogoroto, Jombang, Jawa Timur pada Jumat, 12 Januari 2024.
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyapa para kiai kampung saat silaturahmi di Pondok Tahfid Hamalatul Qur'an Putih 1 Jogoroto, Jombang, Jawa Timur pada Jumat, 12 Januari 2024. /Antara/Umarul Faruq

PIKIRAN RAKYAT – Menjelang Pemilu 2024, banyak berita bohong alias hoaks bertebaran di media sosial. Terbaru ada sebuah unggahan di Facebook yang memperlihatkan foto Ganjar Pranowo yang diklaim sedang sholat di sebuah gereja.

Pada foto yang beredar, menunjukkan capres nomor urut 3 itu didampingi dua orang pastor. Dalam narasi di Facebook, Ganjar Pranowo dinarasikan sedang sholat di sebuah Gereja di Semarang,

Tampak Ganjar Pranowo mengangkat kedua tangan, di foto yang beredar di Facebook. Selain itu, Ganjar dan kedua pastor juga nampak mengenakan masker kesehatan.

“Ganjar Pranowo sholat di Gereja Semarang Didampingi Pastor Gereja,” ujar narasi yang beredar di media sosial.

Baca Juga: Bukan Hanya Obral Janji soal Lapangan Kerja, TKN Fanta Sediakan Magang Virtual 6 Bulan bersama Rakamin Academy

Lalu benarkah kebenaran narasi dan foto yang beredar di unggahan Facebook tersebut? Simak penelusuran faktanya.

Fakta atau hoaks?

Melansir Antara, foto yang beredar luas dan memperlihatkan Ganjar Pranowo diapit dua pastor dan dinarasikan dia sedang sholat di gerja, hanya sekadar editan. Foto tersebut diambil tahun 2021 silam di Semarang.

Namun aktivitas dalam foto tidak seperti apa yang dinarasikan oleh akun Facebook tersebut. Dalam foto merupakan aktivitas Ganjar Pranowo yang tengah mengecek sejumlah gereja saat perayaan Natal 2021 di tengah pandemi Covid-19.

Hoaks tentang Ganjar Pranowo.
Hoaks tentang Ganjar Pranowo. /Antara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat