kievskiy.org

Luhut Binsar Pandjaitan: Generasi Milenial Agen Potensial Mendorong Investasi

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk sementara menggantikan posisi Menteri KKP Edhy Prabowo yang saat ini ditahan KPK
Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk sementara menggantikan posisi Menteri KKP Edhy Prabowo yang saat ini ditahan KPK /instagram.com/luhut.pandjaitan

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan generasi milenial merupakan agen potensial dalam mendorong meningkatkan dunia investasi masa depan Indonesia.

Generasi milenial sebagai kalangan yang sangat dekat serta pengguna aktif media dan teknologi digital yang tengah berkembang pesat menjadi alasan Menko Luhut mengatakan mereka merupakan agen potensial untuk meningkatkan investasi Indonesia.

“Generasi milenial adalah generasi yang dekat dengan penetrasi media dan teknologi digital, merupakan agen potensial untuk mendorong investasi dalam negeri di Indonesia,” kata Menko Luhut Pandjaitan dalam sambutannya pada acara 'Millineal Talk: The Rise of Indonesia’s Maritime and Investment' yang dilakukan secara virtual.

Baca Juga: Polemik Harta Warisan Lina Jubaedah Belum Usai, Sule Murka Minta Teddy Jaga Etika: Tenang, Masih Ada

Menurut Luhut, salah satu upaya yang bisa dilakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia adalah dengan menciptakan iklim usaha dan investasi yang berkualitas bagi para pelaku bisnis.

Oleh sebab itu, keberadaan dan peran dari generasi milenial sangat diperlukan dalam mendorong pertumbuhan investasi Indonesia.

Presiden Jokowi telah menginstruksikan untuk mengejar pertumbuhan investasi pada kuartal IV 2020 dan kuartal I 2021.

Baca Juga: PBB Tagih Janji Negara 'Kaya', Karena Dinilai Gagal Bantu Negara 'Miskin'

Salah satu upaya yang bisa dilakukan dalam menjawab instruksi Presiden tersebut adalah melibatkan generasi milenial karena potensi pasar digital tumbuh sangat menjanjikan yang sangat dekat dengan mereka.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat