kievskiy.org

Iran-AS Kian Memanas, Luhut Binsar Pandjaitan Pastikan Investasi ke Indonesia Aman: di Sana Tegang, di Sini Rileks

MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman RI Luhut Binsar Pandjaitan bersama Plh. Sekretaris Daerah Jawa Barat Daud Achmad, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo, meninjau titik 0 KM Sungai Citarum di Situ Cisanti, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Rabu 28 Agustus 2019.*/DOK. HUMAS PEMPROV JABAR
MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman RI Luhut Binsar Pandjaitan bersama Plh. Sekretaris Daerah Jawa Barat Daud Achmad, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo, meninjau titik 0 KM Sungai Citarum di Situ Cisanti, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Rabu 28 Agustus 2019.*/DOK. HUMAS PEMPROV JABAR

PIKIRAN RAKYAT – Pascaserangan rudal drone milik Amerika Serikat yang menargetkan tewasnya Jenderal berpengaruh di Iran Qassem Soleimani di Kompleks Bandara Bagdad, Irak membuat hubungan antara Amerika Serikat dengan Iran semakin kian memanas.

Amerika Serikat berdalih serangan yang menewaskan Jenderal berpengaruh di Iran tersebut untuk menghentikan penyiksaan dan pembunuhan terhadap sejumlah demonstran Iran yang melakukan aksi demonnstrasi beberapa waktu lalu.

Iran sendiri telah bersumpah akan membalas serangan yang telah menewaskan Jenderalnya tersebut.

Baca Juga: Pentagon Klaim Ancaman Serangan Donald Trump Tidak Melanggar Hukum Perang

Diketahui serangan drone mematikan tersebut merupakan perintah langsung dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

Tak ingin tinggal diam, Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengancam akan melakukan serangan balasan ke sejumlah situs budaya di Iran apabila negara tersebut melakukan pembalasan dendamnya.

Kecaman pun berdatangan dari penjuru dunia atas serangan drone mematikan tersebut.

Baca Juga: Jokowi Kembali Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Sukajaya Bogor setelah Sempat Gagal Berkunjung

Tidak hanya kecaman dari luar negeri, Presiden yang terkenal dengan kontroversinya tersebut pun dikecam oleh rakyatnya sendiri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat