kievskiy.org

Jelang PSBB di Bogor, Desain Pembatasan untuk Industri Dipertanyakan

Logo Kabupaten Bogor/DOK. PR
Logo Kabupaten Bogor/DOK. PR

PIKIRAN RAKYAT – Menjelang diberlakuannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Bogor muncul pertanyaan sejauhmana pengaturan terhadap dunia industri.

Baik menyangkut operasional perusahaan maupun tenaga kerjanya. Sebab, sampai Minggu 12 April 2020, belum terlihat seperti apa desain penangganan masalah ini oleh Pemkab Bogor.

Direktur Democracy and Electoral Empowerment Partnership (DEEP) Yusfitriadi menilai, Pemkab Bogor belum siap mendisain tentang pengaturan pembatasan terhadap dunia industri.

Baca Juga: Virus Hanta Sempat Heboh saat Pandemi COVID-19, dr. Reisa Broto Asmoro Beri Penjelasan

“Saya belum melihat seperti apa disain yang akan diterapkan terhadap dunia industri ketika PSBB diberlakukan dalam beberapa hari lagi,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Menteri Kesehatan telah menanda-tangani surat keputusan Nomor HK.01.0/Menkes.248/2020  pada 11 April 2020 disetujuinya  PSBB  untuk lima wilayah di Jawa Barat yaitu Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Depok, Kabupaten Bekasi, dan Kota Bekasi.

Untuk dunia industri di Kab Bogor, data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2018 mencatat, jumlah industri kecil dan menengah sebanyak.

Baca Juga: Penelitian Baru di Wuhan, Virus Corona Disebut 2 Kali Lebih Berbahaya dari yang Diduga

 1.195 dengan jenis industri mulai dari logam, elektronika, mesin, alat angkut, aneka dan sebagainya. Untuk sector industry ini dengan jumlah tenaga kerja sebanyak 99.371 orang.

Sedangkan untuk industry menengah besar yang beroperasional di wilayah Kab Bogor mencapai 1.917 perusahaan dengan kategori usaha yang beraneka ragam mulai dari tekstil produk tekstil, plastik, bahan bangunan, karet, hasil hutan, mesin, logam, agro dan lainnya. Jumlah tenaga kerja di sektor ini mencapai 23.907 orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat