kievskiy.org

Jangan Karbohidrat Melulu, Ini Tips Makanan Sehat untuk Sarapan Pagi

Ilustrasi makanan yang bisa dikonsumsi saat sarapan pagi
Ilustrasi makanan yang bisa dikonsumsi saat sarapan pagi /Pixabay/silviarita

PIKIRAN RAKYAT – Mengkonsumsi makanan di pagi hari dengan yang asupan sehat akan menambah energi dan stamina serta daya tahan tubuh.

“Sarapan bukan hanya sekadar menghilangkan rasa lapar. Asupan nutrisi yang optimal dan menyehatkan ibarat bahan bakar yang bisa membuat organ tubuh bekerja dengan baik, mencegah peningkatan kadar kolesterol, hingga menjaga berat badan,” kata dr. Sienny Agustin dikutip dari Alodokter.com.

Kita jangan asal kenyang pada saat sarapan, seperti makan banyak karbohidrat. Olahan itu tidak baik, malahan membuat jadi kadar gula darah yang tinggi, karena itu tubuh kita tidak sehat.

Karbohidrat yang baik untuk dikonsumsi saat sarapan adalah yang berasal dari biji-bijian utuh, seperti nasi merah dan roti gandum utuh, buah-buahan, serta sayur-sayuran.

Baca Juga: Sering Nyeri di Bagian Tulang Punggung dan Lutut, Berikut Cara Mengatasinya

Lebih baik kalau kita pada saat sarapan makan telur, untuk menambahkan protein dan menambahkan stamina pada tubuh kita, dan bisa tahan lapar sampai untuk makan siang.

Ketika kalian sudah memakan makanan karbohidrat yang tinggi jangan lupa juga untuk memakan sayuran dan buah buahan, karena ketika kalian hanya memakan karbohidrat saja membuat pencernaan kurang baik.

Jadi lebih baik memakan sayur-sayuran dan buah-buahan juga karena untuk melancarkan pencernaan dan menambahkan gizi yang baik untuk tubuh kita.

Lalu jangan lupa juga untuk meminum air putih yang banyak karena untuk meringankan pencernaan di lambung kita dan manusia juga membutuhkan air, ketika kalian kekurangan cairan akan mengakibatkan dehidrasi.

Baca Juga: Alyssa Daguise Putus Cinta karena Perselingkuhan Al Ghazali?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat