kievskiy.org

Mengenal Mastitis, Penyakit yang Menyerang Ibu Menyusui

Ilustrasi menyusui.
Ilustrasi menyusui. /Pixabay/PublicDomainPictures Pixabay/PublicDomainPictures

PIKIRAN RAKYAT - Mastitis merupakan suatu masalah yang sering dijumpai oleh ibu menyusui.

Namun seberapa bahaya penyakit Mastitis ini? Simak penjelasan singkatnya berikut.

Dalam istilah medis, Mastitis merupakan suatu proses peradangan pada satu atau lebih segmen payudara yang mungkin disertai infeksi atau tanpa infeksi.

Sebagian besar Mastitis terjadi dalam 6 minggu pertama (paling sering pada minggu ke-2 dan ke-3) setelah kelahiran bayi.

Baca Juga: Reza Gunawan Meninggal Dunia, Sang Adik Ungkap Ruangan yang Berbau Harum Bunga

Kendati demikian tidak menutup kemungkinan jika Mastitis dapat terjadi sepanjang periode menyusui bahkan pada wanita yang sementara tidak menyusui.

Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) penyakit ini perlu diperhatikan secara serius karena bisa menurunkan produksi ASI dan menjadi alasan Ibu untuk berhenti menyusui.

Selain itu, Mastitis juga perlu diperhatikan sebab berpotensi meningkatkan transmisi vertikal pada beberapa penyakit (terutama AIDS).

Baca Juga: Nikita Mirzani Kembali Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Pencemaran Nama Baik, Unggahan Instagram Jadi Bukti

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat