kievskiy.org

Nicolas Cage Mengaku Punya Ingatan Saat Dia dalam Kandungan, Bagaimana Penjelasan Sains?

Nicolas Cage.
Nicolas Cage. /Reuters/Carlos Osorio

PIKIRAN RAKYAT – Beberapa waktu lalu, aktor kawakan Nicolas Cage yang tampil dalam acara The Late Show with Stephen Colbert mengakui sesuatu yang mengejutkan pemirsa. Kepada Colbert, pria 59 tahun tersebut mengungkapkan dirinya merasa punya ingatan saat masih berada dalam kandungan sang ibu.

Kemunculan Cage waktu itu dalam rangka mempromosikan film terbarunya yang berjudul Renfield. Ia lalu diajak bermain bermain dalam segmen Questionert, dimana Stephen Colbert bertanya mengenai ingatan masa kecil paling awal yang bisa diingatnya.

“Aku tahu ini terdengar sangat jauh dan aku tidak bisa memastikan ini nyata atau tidak. Kadang-kadang aku berpikir bisa mengingat jauh kembali ke masa dalam kandungan. Aku merasa seperti bisa melihat wajah dalam kegelapan atau semacamnya,” ujar sang aktor.

Meski terdengar abstrak, Nicolas Cage merasa pengalaman tersebut kemungkinan berasal dari getaran suara yang beresonansi dengannya pada masa itu.

Baca Juga: Fakta Ilmiah Mengejutkan Soal Air Susu Ibu (ASI) dan Susu Formula

“Berhubung sekarang aku sudah tidak dalam kandungan, aku membayangkan kemungkinan ini semua berasal dari vibrasi suara yang beresonansi denganku pada waktu itu. Ini jelas mundur sangat jauh. Entahlah, aku hanya terpikirkan saja,” katanya kepada Colbert.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Popular Mechanics, berdasarkan pengujian para ilmuwan, janin dalam kandungan memang menunjukkan kemampuan mengingat setara bayi baru lahir saat berada dalam usia kehamilan 30 minggu. Kemampuan ini terus berkembang seiring bertambahnya usia. Manusia baru bisa memiliki ingatan jangka panjang pada usia sekira 2-3 tahun.

Data dari berbagai penelitian selama beberapa dekade terakhir menunjukkan bahwa janin usia 30 minggu memiliki kemampuan mengingat yang sangat singkat, paling lama hanya 24 jam. Namun, memasuki minggu ke-34 janin dapat mengingat sesuatu sampai beberapa minggu setelahnya.

Studi lain dengan prinsip serupa juga diterapkan pada ibu mengandung. Peneliti meminta para ibu melantunkan lagu anak sederhana lalu memantau detak jantung janin untuk menentukan keakrabannya dengan lagu tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat