kievskiy.org

Covid-19 Jenis Baru Ditemukan di Inggris, Belanda: Menyebar Lebih Mudah, Cepat, dan Sulit Dideteksi

Ilustrasi pesawat.
Ilustrasi pesawat. /Pixabay Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Pihak berwenang Belanda dikabarkan menemukan virus corona jenis baru di Inggris.

Virus corona yang diklaim tengah beredar di Inggris ini disebut-sebut lebih mudah menular.

Oleh karena itu, pemerintah Belanda melarang adanya maskapai penerbangan membawa penumpang dari Inggris.

Baca Juga: Hadapi Libur Nataru, Garut Tak Terapkan Pemeriksaan Surat Keterangan Rapid Test

Kebijakan tersebut diambil demi menekan angka positif Covid-19 di Belanda.

Pernyataan pemerintah Belanda itu disampaikan Minggu pagi, 20 Desember 2020.

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-Cirebon.com dalam artikel "Covid-19 Jenis Baru Ditemukan Lebih Cepat Menular, Belanda Melarang Penerbangan ke Inggris", pemerintah Belanda mengatakan bahwa larangan tersebut akan tetap berlaku hingga 1 Januari mendatang.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 21 Desember 2020 : Capricorn, Aquarius, dan Pisces, Cobalah untuk Melakukan Perubahan

“Mutasi menular dari virus Covid-19 sedang beredar di Inggris. Dikatakan menyebar lebih mudah dan lebih cepat dan lebih sulit dideteksi,” kata kementerian kesehatan dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Al Jazeera.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat