kievskiy.org

Lagi-Lagi Presiden Erdogan Ingin Ubah Konstitusi Turki: Tidak Boleh Dipengaruhi Organisasi Teroris

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. /instagram.com/rterdogan

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan kembali menyerukan perubahan konstitusi, bahkan penyusunan konstitusi baru kepada anggota parlemen dan masyarakat Turki.

Seruan untuk mengamandemen konstitusi Republik Turki ini digaungkan Presiden Erdogan setelah menggelar rapat kabinet di Ankara pada Senin 1 Februari 2021.

Partai AK dan koalisinya yang mendukung Presiden Erdogan mungkin akan menjadi inisiator konstitusi baru Republik Turki di parlemen.

Baca Juga: Sebut PPKM di Jawa Barat Tidak Efektif, Ombudsman: Kita Sudah Sangat Terlambat

Ini adalah pertama kalinya ide amandemen konstitusi Republik Turki di munculkan oleh pemerintahan sipil, bukan militer.

"Mungkin, sudah waktunya bagi Turki untuk sekali lagi membahas konstitusi baru," kata Presiden Erdogan, Senin 1 Februari 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Middle East Monitor.

Namun sebelum melakukan amandemen, seluruh koalisi pendukung Presiden Erdogan perlu sepakat terlebih dahulu.

Baca Juga: Geram dengan Fitnah yang Disebar Rohimah Alli, Meggy Wulandari Siap Tempuh Jalur Hukum

"Kita mungkin akan memobilisasi konstitusi baru dalam periode mendatang," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat