kievskiy.org

WHO: Covid-19 Kemungkinan Besar Ditularkan dari Kelelawar ke Manusia, Melalui Hewan Lain

Ilustrasi kelelawar.
Ilustrasi kelelawar. /Pixabay/Morchfotobysmallerslev

PIKIRAN RAKYAT – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan virus corona kemungkinan besar beralih dari kelelawar ke manusia, melalui hewan lain.

Virus corona yang pertama kali terdeteksi di Wuhan, China, pada akhir tahun 2019 lalu tersebut telah menyebabkan pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum selesai.

Pandemi yang telah menyebar ke berbagai belahan dunia ini tidak hanya menyebabkan permasalahan kesehatan, tetapi juga permasalahan ekonomi, pendidikan, dan sosial.

Saat ini, sejumlah negara pun tengah melaksanakan program vaksinasi Covid-19 dengan menggunakan berbagai vaksin yang dikembangkan oleh beberapa perusahaan farmasi.

Baca Juga: Buka Musrenbang 2021, Anies Baswedan Minta Bappeda Bantu Penuhi Janji Kampanyenya

Baca Juga: [UPDATE] Kasus Virus Corona Indonesia Senin 29 Maret 2021, Naik Jadi 1.501.093 Orang

Di antara negara-negara yang tengah gencar melakukan vaksinasi Covid-19, Indonesia menjadi salah satu negara yang termasuk di dalamnya.

Sejak awal kemunculannya, virus Corona disebut merupakan virus yang berasal dari kelelawar.

Sebuah penelitian gabungan terkait asal usul Covid-19 yang dilakukan WHO dan China pun mengungkapkan bahwa penyebaran virus tersebut dari kelelawar ke manusia terjadi melalui hewan lain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat