kievskiy.org

Bangladesh Akan Kirim 100.000 Pengungsi Rohingya ke Pulau Terpencil Rawan Bencana Topan

Pengungsi muslim Rohingya akan dikirim Bangladeh ke sebuah pulau terpencil akibat kapasitas penampungan yang tak mencukupi.
Pengungsi muslim Rohingya akan dikirim Bangladeh ke sebuah pulau terpencil akibat kapasitas penampungan yang tak mencukupi. /Reuters/Jorge Silva Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Bangladesh sempat mendapat pujian karena bersedia menampung satu juta muslim Rohingya yang terusir dari Myanmar selama beberapa tahun terakhir.

Namun kini pemerintah Bangladesh berencana mengirim 100.000 pengungsi Rohingya ke sebuah pulau terpencil, Bhashan Char, di Teluk Benggala.

Hal tersebut disebabkan karena kapasitas pengungsian di Bangladesh tidak mampu menampung seluruh pengungsi Rohingya.

Belum lagi pada Senin, 22 Maret 2021 lalu, kamp pengungsi Rohingya terbakar hingga menewaskan 15 orang.

Baca Juga: Lakukan Pertemuan, Singapura-China Sepakat Serukan De-eskalasi Situasi di Myanmar

Baca Juga: Soal Pembelajaran Tatap Muka, Puan Maharani: Pastikan Sekolah dan Orang Tua Tahu PJJ Masih Bisa Dilakukan

Terbaru, bencana kebakaran kembali melanda kamp etnis Rohingya di Bangladesh.

Setidaknya tiga pengungsi Rohingya tewas dan tujuh toko habis akibat kebakaran pada Jumat, 2 April 2021 pagi di sebuah pasar di kamp pengungsi Kutupalong, distrik selatan Bangladesh di Cox's Bazar.

Oleh karena itu, pemerintah Bangladesh telah memantapkan pilihannya untuk mengirim pengungsi Rohingya ke sebuah pulau terpencil di Teluk Benggala.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat