kievskiy.org

Tak Mau Anak-Anaknya Gemuk, Seorang Ayah Malah Ditahan Polisi

Ilustrasi berat badan.
Ilustrasi berat badan. /Pixabay/Geralt Pixabay/Geralt

PIKIRAN RAKYAT - Seorang ayah di Inggris ditahan pihak kepolisian karena tak mau melihat anak-anaknya gemuk.

Rachid Khadla (56) memaksa anak-anaknya, Karim, Amira dan Hitcham menjaga berat badannya dan setiap minggu selalu menimbang ketiga anaknya.

Bahkan pada tahun 2012, salah satu anaknya, Amira disuruh menandatangani dokumen yang menyatakan bahwa dirinya tidak akan gemuk dan akan melakukan banyak olahraga.

"Saya tidak akan pernah membiarkan diri saya menjadi gemuk. Saya akan melakukan banyak olahraga untuk memastikan saya tidak akan pernah gemuk, bahkan jika saya mati," tulis kontrak itu.

Baca Juga: Setelah Hampir Satu Tahun Kasus, Derek Chauvin Dinyatakan Bersalah Atas Pembunuhan George Floyd

Hal tersebut berdampak buruk bagi Amira. Kini Amira dikabarkan mengalami gangguan makan dan tidak memiliki kehidupan normal.

“Saya kehilangan kepercayaan diri dan mengembangkan kelainan makan. Setiap bagian dari hidup saya terpengaruh saat tumbuh dewasa, kami tidak memiliki kehidupan normal atau masa kanak-kanak yang bahagia,” katanya.

Tak hanya itu, Rachid Khadla bahkan sering melakukan serangan fisik kepada anak-anaknya. Dari meninju hingga mencekik.

Amira bahkan pernah dilepari kursi oleh Rachid Khalda saat usainya sembilan tahun, hal tersebut menyebabkan telinganya membutuhkan perawatan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat