kievskiy.org

Sopir Truk di Kanada Tabrak Keluarga Muslim di Trotoar karena Benci Islam, 4 Orang Tewas

Ilustrasi - Polisi menangkap Nathaniel Veltman, sopir truk di London, Inggris yang menabrak 5 orang anggota keluarga muslim.
Ilustrasi - Polisi menangkap Nathaniel Veltman, sopir truk di London, Inggris yang menabrak 5 orang anggota keluarga muslim. /Pixabay/Valynpi14

PIKIRAN RAKYAT - Sopir truk bernama Nathaniel Veltman ditangkap kepolisian London, Ontario, Kanada, setelah diduga sengaja menabarak keluarga muslim yang sedang berjalan di trotoar pada Minggu, 6 Juni 2021.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari CTV News pada 6 Juni 2021, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.40 waktu setempat.

Kepolisian mengonfirmasi bahwa aksi itu dilakukan Nathaniel Veltman secara terencana, didorong kebenciannya terhadap Islam.

"Ada bukti bahwa ini adalah tindakan yang terencana dan keluarga itu menjadi sasaran karena keyakinan mereka," ucap Paul Waight, Inspektur Kepolisian London.

Baca Juga: Banyak Ojol di Bandung Tolak Pesanan BTS Meal McDonald's: Gak Worth It

Ada 5 anggota keluarga yang menjadi korban tabrakan tersebut. Sebanyak 4 orang di antaranya tewas di tempat.

Satu orang yang selamat adalah anak laki-laki berusia 9 tahun yang kini sedang menjalani perawatan di rumah sakit akibat luka-luka yang dideritanya.

Kepala Kepolisian London Steve Williams mengungkapkan rasa simpati untuk para korban dan keluarganya.

Baca Juga: Media China Soroti Polemik TWK KPK: Semua Orang Tionghoa Sama Saja

"Kami sangat memahami peristiwa ini akan menciptakan ketakutan bagi komunitas muslim dan komunitas lainnya yang menjadi sasaran kebencian," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat