kievskiy.org

Soal Ibadah Haji 2020, Arab Saudi Minta Dunia Bersabar Tunggu Wabah Virus Corona Selesai

ILUSTRASI Ka'bah di Mekkah, tujuan ibadah haji dan umrah.*
ILUSTRASI Ka'bah di Mekkah, tujuan ibadah haji dan umrah.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Untuk mencegah penyebaran pandemi virus corona baru (COVID-19) yang semakin melonjak, beberapa negara di penjuru dunia sudah memberlakukan kebijakan lockdown, salah satunya Arab Saudi.

Tidak hanya lockdown, Arab Saudi juga sudah melarang ibadah haji ke Mekkah dan Madinah dalam upaya untuk membendung penyebaran COVID-19.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Arab News, Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Muhammad Salih bin Taher Benten meminta agar para jemaah yang ingin melaksanakan ibadah haji untuk bersabar terlebih dahulu.

Baca Juga: Harapan Striker Persib Wander Luiz Menunggu Hasil Tes Kedua Virus Corona

"Kami telah meminta saudara-saudara muslim kami di seluruh dunia untuk menunggu dan bersabar sebelum membuat rencana haji sampai ada kejelasan lebih lanjut," ungkap Salih kepada televisi lokal setempat.

Salih menambahkan, prioritas pemerintah adalah menjaga keselamatan dan kesehatan masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

"Kami telah meminta dunia untuk tidak terburu-buru berkaitan dengan kelompok-kelompok haji sampai kondisi pandemi menjadi baik, mengingat keselamatan para peziarah dan kesehatan masyarakat sebagai prioritas," tambahnya.

Baca Juga: Catat Jadwalnya, TVRI Tayangkan Program Belajar bagi Siswa Guna Bantu Belajar di Rumah

Kementerian Kesehatan Arab Saudi telah melakukan segala upaya untuk mengendalikan penyebaran COVID-19 di Mekkah dan Madinah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat