kievskiy.org

Saat Negara Lain Sibuk Lawan Corona, Kapal Tiongkok Kembali ke Perairan Laut China Selatan

Kapal penjaga pantai Tiongkok (China Coast Guard).*
Kapal penjaga pantai Tiongkok (China Coast Guard).* /AFP/TED ALJIBE

PIKIRAN RAKYAT - Kapal survey Tiongkok yang terlibat dalam pertikaian dengan Vietnam tahun 2019 lalu kini kembali lagi ke perairan Laut China Selatan yang disengketakan.

Kapal Tiongkok yang digunakan untuk survei seismik lepas pantai itu muncul lagi pada jarak 158 km dari pantai Vietnam pada Selasa, 14 April 2020, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Reuters.

Menurut data dari Lalu Lintas Laut (situs pelacak pengiriman), kapal survei Tiongkok tersebut masuk dalam Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) yang didampingi setidaknya satu kapal penjaga pantai Tiongkok.

Baca Juga: Motivator Tung Desem Waringin Ungkap 9 Kiat Sembuh dari Virus Corona

Kapal survei yang bernama Haiyang Dizhi 8 muncul menjelang 15 hari penutupan (lockdown) di seluruh Vietnam untuk antisipasi virus corona.

Pada awal April 2020 lalu, kapal nelayan Vietnam juga tenggelam yang diduga ditabrak kapal penjaga pantai Tiongkok di dekat pulau-pulau perairan Laut China Selatan.

Tenggelamnya kapal nelayan tersebut mengundang protes dari Vietnam dan menuduh Tiongkok melanggar kedaulatannya serta mengancam kehidupan para nelayan.

Baca Juga: Geram dengan Aksi Pelecehan Seksual di Bawah Umur, Nafa Urbach: Hati Rasanya Sakit

Amerika Serikat menyatakan keprihatinannya atas insiden kapal Tiongkok menenggelamkan kapal nelayan-nelayan Vietnam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat