kievskiy.org

Pernah Alami Flu Spanyol, Wanita Berusia 101 Tahun ini Kalahkan Kanker dan COVID-19

SIMAK kisah luar dari Angelina Friedman. Wanita berusia 101 tahun yang sudah mengalahkan kanker, COVID-19 dan pernah mengalami Flu Spanyol
SIMAK kisah luar dari Angelina Friedman. Wanita berusia 101 tahun yang sudah mengalahkan kanker, COVID-19 dan pernah mengalami Flu Spanyol /Daily Mail Daily Mail

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah kisah luar biasa penyintas COVID-19 datang dari Amerika Serikat.

Kisah ini menceritakan pengalaman dari Angelina Friedman, Wanita berusia 101 Tahun asal New York Amerika Serikat.

Selain menjadi Survivor dari COVID-19, wanita ini diketahui juga telah mengalahkan kanker serta pernah mengalami momen dari pandemi mematikan lainnya yaitu Flu Spanyol.

Baca Juga: Terlalu Cepat Cabut Kebijakan Lockdown, Pulau Hokkaido Jepang Alami COVID-19 Gelombang 2

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Daily Mail, Angelina Friedman didiagnosa mengidap COVID-19 pada 21 Maret 2020.

Keluarganya melaporkan hal tersebut karena melihat Angelina yang mengalami demam selama beberapa minggu.

Namun pada 20 April 2020, Angelina kembali dites COVID-19. Hasil tes menunjukan bahwa dia sudah negatif COVID-19.

Keluarga dari Angelina Friedman menjuluki wanita tersebut sebagai 'manusia super'.

Baca Juga: 474 Warganya Tewas akibat Virus Corona dalam Sehari, Presiden Brasil: Terus Kenapa?

Ini dikarenakan Angelina sebelumnya juga sudah pernah mengalami momen dari pandemi mematikan Flu Spanyol pada tahun 1918.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat