kievskiy.org

Saking Tertutupnya, Korea Utara Musnahkan Video Asing dan Interogasi Penyebarnya

Pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un mengamati peluncuran rudal.*
Pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un mengamati peluncuran rudal.* /RODONG SINMUN

PIKIRAN RAKYAT - Korea Utara memang menjadi negara yang paling tertutup dari dunia internasional dalam banyak hal.

Salah satu kasus yang teranyar adalah pemberangusan video-video dari luar negeri yang dilakukan di beberapa tempat.

Otoritas Korea Utara di Provinsi Pyongan Selatan baru-baru ini melakukan penumpasan terhadap orang-orang yang diduga melihat atau menyebarkan konten video yang dibuat di luar negara itu.

Baca Juga: Alami Masa Krisis, Schalke Minta Saran dari Legenda Real Madrid, Raul Gonzalez

“Kementerian Pendidikan [Kementerian Sains dan Pendidikan] melakukan tindakan keras pada akhir bulan lalu di Universitas Normal Pyongsong [PNU] dan Institut Guru Pyongsong [PTC]. Pihak berwenang melihat adanya masalah dengan video asing dari sumber tidak dikenal yang telah digunakan oleh beberapa profesor di ruang kelas mereka," tutur salah seorang sumber media pembelot Korea Utara Daily NK.

Pada prinsipnya, semua konten pendidikan dan bahan ajar yang digunakan di kelas-kelas di universitas-universitas Korea Utara harus disetujui oleh Kementerian Sains dan Pendidikan.

Video yang dipermasalahkan telah mendapat persetujuan sebelumnya, tetapi sumber tersebut menyatakan bahwa yang menjadi masalah karena kurangnya kejelasan tentang sumber video dan karena isi video tidak sesuai dengan judul ajaran.

Baca Juga: PSBB Bogor Diperpanjang Sebulan, Wakil Wali Kota: Kita Butuh Masa Transisi

Sumber itu mengatakan kepada Daily NK bahwa profesor dari Sekolah Biologi, Sekolah Pendidikan Jasmani dan Sekolah Musik di PNU yang telah menggunakan video asing di ruang kelas mereka saat ini sedang diselidiki oleh kementerian. Profesor di PTC yang menggunakan bahan-bahan tersebut diterima dari profesor PNU juga sedang dalam pengawasan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat