kievskiy.org

Prajurit Inggris Kabur Diam-Diam ke Ukraina, Senegara Kelabakan Khawatir Reaksi Vladimir Putin

Prajurit Inggris Kabur Diam-Diam ke Ukraina, Satu Negara Kelabakan Khawatir Reaksi Putin
Prajurit Inggris Kabur Diam-Diam ke Ukraina, Satu Negara Kelabakan Khawatir Reaksi Putin /Pixabay/Rabenspiegel

PIKIRAN RAKYAT - Seorang prajurit remaja Pengawal Ratu Elizabeth diam-diam pergi berperang di Ukraina hingga terancam dipenjarakan.

Pemuda berusia 19 tahun terbang kembali ke London dari zona perang pada Kamis, 17 Maret 2022, setelah menyadari pelanggaran hukum yang telah dia perbuat.

Tak ada yang menjamin remaja tersebut terbebas dari vonis hukuman penjara sebab telah dengan sadar melanggar perintah Kementerian Pertahanan Inggris (MoD).

Prajurit yang dirahasiakan namanya itu mengaku bosan dengan peran seremonial. Oleh karena itu dia gegas berangkat tanpa izin atau absent without leave (AWOL) ke Ukraina melalui Krakow di Polandia.

Baca Juga: Gugat Cerai Doddy Sudrajat, Jumlah Penghasilan Puput Selama Ini Terbongkar

Pimpinan Kementerian Pertahanan Inggris menyatakan pihaknya lega karena remaja tersebut segera putuskan kembali ke rumah.

Kepergiannya menyebabkan kepanikan besar satu negara, lantaran khawatir Vladimir Putin mengklaim Inggris telah secara resmi memasuki zona perang.

“Dia didesak orang-orang di luar sana untuk melakukan tindakan yang benar. Untung dia cepat sadar akan banyak masalah yang berakar dari kecerobohannya,” ujar sumber militer Inggris, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Metro, Senin, 21 Maret 2022.

Baca Juga: Teror Monyet Ekor Panjang Hantui Warga Kampung Andir Lembang, Barang Dijarah Genting Dirusak

Dalam waktu singkat kunjungannya ke Ukraina, remaja tersebut diketahui melakukan kontak dengan rantai komandonya, sehingga lebih mudah disadarkan untuk segera kembali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat