kievskiy.org

Israel Luncurkan Perburuan Besar-besaran 2 Warga Palestina yang Diduga Tusuk 3 Penduduk Tel Aviv

Ilustrasi pasukan Israel.
Ilustrasi pasukan Israel. /dok. Reuters


PIKIRAN RAKYAT - Pasukan keamanan Israel pada Jumat, 6 Mei 2022 meluncurkan perburuan besar-besaran terhadap dua warga Palestina yang diduga pelaku 3 warga warga Israel hingga tewas.

Polisi Israel mengatakan pihaknya sedang mencari dua tersangka yang berusia 19 dan 20 tahun di Kota Jenin, Tepi Barat.

"Kami akan menangkap teroris dan lingkungan yang mendukung mereka, dan mereka akan membayar harganya,” kata Perdana Menteri Israel Naftali Bennett, dikutip dari AP News.

Otoritas Israel menyebutkan penyerang Palestina tersebut melarikan diri dengan sebuah kendaraan.

Baca Juga: Profil Nikolai Patrushev, Calon Pemimpin Baru Rusia yang Diklaim Lebih Kejam dari Vladimir Putin

Insiden penusukan tersebut terjadi di Elad, dekat Kota Tel Aviv. Selain tiga orang tewas terdapat empat lainnya luka-luka.

Penusukan itu terjadi di tengah perayaan Hari Kemerdekaan Israel yang jatuh pada Kamis, 5 Mei 2022.

Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz memperpanjang penutupan di Tepi Barat untuk mencegah warga Palestina memasuki Israel.

Sementara itu, Presiden Palestina Mahmoud Abbas yang mengelola zona Tepi Barat mengutuk serangan penusukan tersebut. Abbas menyebutkan pihaknya bekerja sama dengan Israel dalam bidang keamanan.

"Pembunuhan warga sipil Palestina dan Israel hanya mengarah pada kerusakan yang lebih parah pada saat kita semua mencoba untuk mencapai stabilitas dan mencegah eskalasi," kata Abbas seperti dikutip kantor berita resmi Wafa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat