kievskiy.org

Nikolai Patrushev, Kandidat Kuat Pengganti Vladimir Putin Pernah Temui Jokowi

Kandidat kuat pengganti sementara Vladimir Putin, Nikolai Patrushev pernah menemui Presiden Jokowi pada 2021 lalu.
Kandidat kuat pengganti sementara Vladimir Putin, Nikolai Patrushev pernah menemui Presiden Jokowi pada 2021 lalu. /Reuters/Sergei Karpukhin

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Rusia, Vladimir Putin dikabarkan akan menyerahkan kekuasaannya secara sementara kepada Nikolai Patrushev.

Diketahui, Nikolai Patrushev diisukan akan menggantikan Vladimir Putin yang kini tengah mengidap masalah kesehatan. Bahkan pemimpin Kremlin itu disebut baru saja menjalani operasi kanker.

Adapun Nikolai Patrushev merupakan mantan pemimpin polisi rahasia Rusia, Komitet Gosudarstvennoy Bezopasnosti (KGB).

Kursi Presiden Rusia kabarnya akan dipercayakan kepada Nikolai Patrushev. Sebab KGB merupakan organisasi yang membesarkan Vladimir Putin hingga menjadi seorang politisi handal.

Baca Juga: Profil Nikolai Patrushev, Calon Pemimpin Baru Rusia yang Diklaim Lebih Kejam dari Vladimir Putin

Terlepas dari itu, rupanya Nikolai Patrushev sudah pernah datang ke Indonesia, dan bahkan menjadi suksesor sebuah kerja sama antara Indonesia dan Rusia.

Nikolai Patrushev bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta pada 13 Desember 2021. Kala itu, keduanya membicarakan tentang keamanan informasi internasional antara Indonesia dan Rusia.

“Setelah menerima kunjungan kehormatan dari Secretary Blinken, Presiden juga menerima kunjungan kehormatan Sekretaris Nikolai Patrushev," kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi pada 13 Desember 2021.

Baca Juga: Nikolai Tolstykh Optimistis Fabio Capello Tak Akan Mundur

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat