kievskiy.org

Benjamin Netanyahu Sebut Naftali Bennett Berjudi dengan Nyawa Orang Israel

Mantan PM Israel Benjamin Netanyahu.
Mantan PM Israel Benjamin Netanyahu. /Instagram.com/@b.netanyahu Instagram.com/@b.netanyahu

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, mengatakan bahwa pemerintahan Naftali Bennett sepenuhnya dikendalikan oleh Dewan Syura (Konsultatif) Ikhwanul Muslimin.

Pemimpin oposisi partai Knesset itu mengacu pada Ra'am, sebuah Partai Islam di Israel yang dipimpin oleh Mansour Abbas. Ra'am adalah mitra dalam koalisi Bennett.

"Anda telah berjanji kepada Ra'am NIS50 miliar, tetapi selera mereka tidak terpuaskan," kata Netanyahu.

"Serangkaian insiden memalukan yang terjadi baru-baru ini bukan sebuah kebetulan," sambungnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Middle East Monitor pada Selasa, 17 Mei 2022.

Baca Juga: Sponsor Formula E Tak Kunjung Diumumkan, PSI: Mungkin Gaib atau Tak Nyata

Baca Juga: Jokowi Izinkan Masyarakat Lepas Masker dengan Syarat

Insiden memalukan yang dimaksud Netanyahu adalah rangkaian serangan baru-baru ini di Israel, termasuk yang dilakukan oleh aktivis perlawanan Palestina dan kelompok Israel.

"Itu berasal dari kelemahan pemerintahan yang licik. Musuh kami tiba-tiba takut, mereka merasakan kelemahan dan kesia-siaan Anda. Ketika Anda mendirikan pemerintahan ini, Anda berkata, 'Kami akan melakukan eksperimen,' tetapi saya memberi tahu Anda bahwa kehidupan orang bukanlah eksperimen," kata Benjamin Netanyahu.

"Setiap orang waras memahami bahwa eksperimen telah gagal, benar-benar gagal," katanya.

Baca Juga: Sinopsis Film John Wick 2: Keanu Reeves Kembali Jadi Buronan Penjahat Kelas Kakap

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat