kievskiy.org

Mimpi Buruk bagi Rusia, Ukraina Dipilih Jadi Calon Anggota Uni Eropa

Ukraina dipilih menjadi calon anggota Uni Eropa.
Ukraina dipilih menjadi calon anggota Uni Eropa. / Reuters/Yves Herman

PIKIRAN RAKYAT – Ukraina telah direkomendasikan Komisi Eropa untuk dipilih Uni Eropa (EU) sebagai calon anggota.

Rekomendasi yang diterima Ukraina dari Komisi Eropa itu menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan negara itu sejak menjadi negara bekas republik Soviet menuju negara dengan ekonomi maju di perdagangan paling besar di dunia.

Pernyataan ini disampaikan oleh Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen dalam sebuah konferensi pers yang diadakan pada Jumat hari ini, 17 Juni 2022.

Baca Juga: China Tampar AS di Perang Ukraina, Bejing Kirim Makanan saat Amerika Suplai Senjata

“Komisi merekomendasikan... Ukraina diberikan status kandidat,” ujar Ursula von der Leyen seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Reuters.

Presiden Komisi Eropa itu juga menjelaskan bahwa Ukraina telah dengan jelas menunjukkan aspirasi dan tekad untuk tetap hidup sesuai dengan nilai dan standar yang ada di Benua Eropa.

Dengan adanya rekomendasi dari Komisi Eropa ini, Rusia yang telah menduduki Ukraina sejak Februari hampir dipastikan akan menentang sikap politik Ukraina. Rusia kemungkinan akan menganggap ini sebagai campur tangan yang tak diinginkan di negara yang tengah didudukinya.

Baca Juga: Pakar Militer Prediksi Nasib Ukraina Jika Vladimir Putin Meninggal Dunia

Ukraina melalui Presiden Volodymyr Zelenskyy telah berhasil mendapatkan dukungan dari negara Uni Eropa. Negara-negara itu adalah Prancis, Jerman, Italia, dan juga Rumania.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat