kievskiy.org

Manusia Terkotor di Dunia Meninggal Dunia, Beberapa Bulan Setelah Mandi untuk Pertama Kalinya

Ilustrasi kotor.
Ilustrasi kotor. /Pixabay/Michael Gaida Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pertapa asal Iran dijuluki sebagai pria paling kotor di dunia.

Julukan tersebut disematkan kepadanya karena ia tidak mandi selama lebih dari setengah abad.

Kini, pria tersebut telah meninggal pada usia 94 tahun dalam kondisi yang sehat.

Kantor berita Irna melaporkan bahwa 'Amou Haji', yakni nama panggilan untuk orang tua, meninggal pada hari Minggu, 23 Oktober 2022 kemarin di desa Dejgah, provinsi selatan Fars.

Baca Juga: Iran Pasok 40 Turbin Gas ke Rusia di Tengah Perang Ukraina

Semasa hidupnya, Haji tinggal di gubuk batu bara. Media lokal melaporkan bahwa ia tidak mandi dengan air atau sabun selama lebih dari 60 tahun.

Selain itu, penduduk desa juga mengatakan bahwa ia telah mengalami kemunduran emosional di masa mudanya yang membuatnya menolak untuk mandi.

Pada tahun 2014 lalu, The Tehran Times melaporkan bahwa Haji akan memakan roadkill, menghisap pipa yang berisi kotoran hewan, dan percaya bahwa kebersihan akan membuatnya sakit.

Setelah itu, beredar foto-foto yang menunjukkan ia merokok dengan beberapa batang sekaligus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat