kievskiy.org

Walaupun Belum Ditemukan, Peneliti Inggris Klaim Vaksin Covid-19 Tidak akan Mempan untuk Lansia

ILUSTRASI vaksin Covid-19.*
ILUSTRASI vaksin Covid-19.* /AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini para peneliti di seluruh dunia masih berpacu melawan waktu untuk bisa menemukan vaksin pandemi Covid-19.

Meskipun begitu seorang peneliti asal Inggris, Prof Arne Akbar menjelaskan temuannya yang bisa mengagetkan publik.

Peneliti tersebut menjelaskan bahwa vaksin Covid-19 mungkin saja tidak akan mempan jika digunakan kepada para lansia.

Baca Juga: Uji Klinis Pertama di Luar Negeri, Tiongkok Tes Vaksin Covid-19 Terhadap Manusia di Uni Emirat Arab

"Satu hal yang jelas sudah jelas didalam tubuh orangtua yang sehat akan terjadi lebih banyak peradangan di seluruh bagian tubuh.

"Kita harus memahami darimana datangnya peradangan tersebut," tuturnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Guardian.

Arne menjelaskan bahwa hasil temuannya menemukan peradangan tersebut merupakan kelemahan dan hasil negatif daripada orang yang sudah lanjut usia.

Baca Juga: Seorang Dukun di India Klaim Temukan Obat Virus Corona, Jamin Kesembuhan 100 Persen dalam 7 Hari

Inilah yang menjadi asal mulanya mengapa seorang lansia bisa mengalami infeksi parah Covid-19.

Bagi Akbar, untuk merawat orang lansia yang terkena Covid-19 tidak cukup dilakukan dengan hanya memberinya vaksin saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat