kievskiy.org

Bocah di India Jatuh ke Sumur Bor Sedalam 121 Meter, Petugas Berpacu dengan Waktu Lakukan Penyelamatan

Ilustrasi sumur
Ilustrasi sumur /Pexels/ArtHouse Studio

PIKIRAN RAKYAT - Bocah berusia delapan tahun di India dilaporkan jatuh ke sumur bor sedalam 400 kaki atau 121 meter pada Selasa, 6 Desember 2022 waktu setempat.

Pihak berwenang di negara bagian tengah India, Madhya Pradesh, pun berpacu dengan waktu untuk menyelamatkan anak laki-laki tersebut.

Polisi membeberkan bahwa insiden itu terjadi di distrik Betul, Madhya Pradesh, dan bocah tersebut telah diidentifikasi sebagai Tanmay Diyawar.

Penanggung jawab kantor Polisi Aathner Anil Soni menuturkan bahwa bocah itu sedang bermain di lapangan ketika jatuh ke dalam sumur bor yang telah digali baru-baru ini.

Tim penanggulangan bencana negara bagian telah diterjunkan dari ibu kota Bhopal dan kota Hoshangabad.

"Operasi penyelamatan telah berlangsung sejak kami menerima informasi. Upaya sedang dilakukan untuk mengeluarkan anak itu," ucap hakim distrik tambahan (ADM) Shyamendra Jayaswal, Selasa, 6 Desember 2022 waktu setempat.

Baca Juga: Roundup: Gugurnya Aipda Sofyan Usai Selamatkan Teman-temannya dari Bom di Astana Anyar, Pelaku Mantan Napi

"Pukul 2.30 malam SDRF [State Disaster Response Force], Home guard, dan tim Polisi mencapai tempat itu untuk menyelamatkan anak tersebut. Mungkin butuh dua-tiga jam lagi," tuturnya menambahkan.

Shyamendra Jayaswal mengatakan bocah itu mungkin tidak sadarkan diri karena dia "tidak memberikan tanggapan".

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat