kievskiy.org

Zelensky Tindak Keras Korupsi di Pemerintahannya, Sejumlah Pejabat Senior Ukraina Serentak Mundur

Presiden Ukraina Zelensky.
Presiden Ukraina Zelensky. /Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Ukraina sedang menindak berbagai kasus korupsi yang marak dilakukan para pejabat seniornya. Presiden Volodymyr Zelensky nampak telah membuktikan janji terkait pergantian staf-staf yang terlibat.

Sejumlah pejabat senior Ukraina terlihat melakukan pengunduran diri dari posisi masing-masing, sesuatu yang kuat dodiga terkait langkah 'bersih-bersih' ala Presiden Zelensky di tengah invasi Rusia.

Bahkan, surat pengunduran diri sejumlah pejabat senior tidak menyertakan alasan.

Adapun sejumlah pejabat senior Ukraina yang mengundurkan diri di antaranya Wakil Menteri Pertahanan Viacheslav Shapovalov, Wakil Jaksa Agung Oleksiy Symonenko, dan Wakil Kepala Kantor Kepresidenan Kyrylo Tymoshenko.

Baca Juga: Rusia Ancam Perang Nuklir Jika Kalah dari Ukraina, Peringatkan NATO Berhenti Campuri Urusan Mereka

Presiden Ukraina menjanjikan pergantian personel mulai dari pemerintah pusat, daerah, dan pasukan keamanan.

Tindakan tegas itu berasal dari maraknya tuduhan korupsi yang muncul di tengah perjuangan Ukraina melawan invasi Rusia.

Dalam pidato terbarunya, Zelensky menyatakan bahwa pemberantasan korupsi akan tetap berlangsung di Ukraina, tak peduli dengan situasi peperangan yang masih melanda negaranya.

Zelensky meneruskan aksi pemberantasan korupsi lantaran sesuai kampanye semasa pemilihan presiden dulu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat