kievskiy.org

Hagia Sophia akan Mulai Digunakan Jadi Masjid, Pemerintah Turki Lakukan Satu Hal saat Waktu Salat

HAGIA Sophia kembali terbuka untuk ibadah umat Muslim.*
HAGIA Sophia kembali terbuka untuk ibadah umat Muslim.* /Ozan Kose/AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Mosaik yang menggambarkan tokoh-tokoh Kristen di Istanbul kuno Hagia Sophia akan ditutup dengan tirai saat umat muslim sedang berdoa.

Hal tersebut diungkapkan juru bicara kepresidenan Turki, Ibrahim Kalin pada Minggu, 19 Juli 2020.

Pihak berwenang mengatakan pada pekan lalu bahwa mosaik akan ditutup oleh tirai saat umat muslim mulai beribadah pada Jumat 24 Juli mendatang.

Baca Juga: Ibunda Han So Hee Terlibat Kasus Penipuan, sang Pemeran Da Kyung Ungkap Permohonan Maaf 

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam Reuters, Kalin mengatakan, beberapa mosaik Mary dan Gabriel yang diposisikan ke arah Kiblat yang merupakan tempat umat Muslim menghadap saat salat akan di tutup dengan tirai.

Ia juga mengatakan mosaik tokoh-tokoh Kristen lainnya tidak menghambat umat muslim untuk beribadah.

Akan tetapi ia tidak mengatakan apakah pihaknya akan tetap membuka Hagia Sophia sepanjang waktu.

Baca Juga: Curhat pada Raffi Ahmad, BCL Ungkap Perasaannya Usai Rilis Lagu Terbaru: Rasanya Kayak Melahirkan

Di luar untuk beribadah, Hagia Sophia terbuka untuk pengunjung dan wisatawan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat