kievskiy.org

Korea Selatan Pasang Patung Mirip Shinzo Abe Berlutut ke Wanita Penghibur, Jepang Protes

PATUNG pria yang berlutut di Korea Selatan disebut menyerupai Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.
PATUNG pria yang berlutut di Korea Selatan disebut menyerupai Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe. /Dok. Kebun Raya Korea (Korea Botanic Garden) Dok. Kebun Raya Korea (Korea Botanic Garden)

PIKIRAN RAKYAT - Patung seorang gadis yang melambangkan perempuan penghibur yang dipasang di Korea Selatan, baru-baru ini memicu perdebatan di media sosial.

Sebuah foto yang dirilis oleh Korea Botanic Garden menunjukkan sepasang patung di halaman hijau.

Salah satunya adalah seorang gadis dengan pakaian tradisional Korea yang duduk di bangku.

Baca Juga: Lagi-lagi Buat Bangga ARMY, Album 'Love Yourself' BTS Menangkan Penghargaan Desain Terbaik

Patung lainnya adalah seorang lelaki dengan pakaian gaya barat berlutut, telapak tangannya diletakkan di tanah, dan kepalanya menghadap ke bawah di depan patung gadis tersebut.

Banyak orang mengatakan patung pria yang berlutut itu menyerupai Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.

Juru bicara pemerintah Jepang pada Selasa 28 Juli 2020 pun mengecam keras patung tersebut.

Baca Juga: Cagliari vs Juventus: Statistik 5 Laga Terakhir, Si Nyonya Tua Ingin Sempurna

Ketua Sekertaris Kabinet, Yoshihide Suga mengatakan pada konferensi pers bahwa jika patung yang menyerupai Abe adalah benar maka hal tersebut tidak dapat diterima dalam hal kesopanan internasional.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat