kievskiy.org

Daftar 38 Jalan di di Tasikmalaya yang Ditutup Saat Malam Tahun Baru 2021, Suasana Diprediksi Sepi

Salah satu jalan yang ditutup di Tasikmalaya, malam tahun baru 2021, 31 Desember 2020.
Salah satu jalan yang ditutup di Tasikmalaya, malam tahun baru 2021, 31 Desember 2020. /Pikiran-rakyat.com/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Pemkot Tasikmalaya menutup sejumlah ruas jalan umum di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, jelang perayaan tahun baru. 

Penutupan tersebut guna mencegah terjadinya penyebaran virus Corona di Tasikmalaya, akibat adanya kerumunan massa pada saat perayaan malam tahun baru.

Untuk itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya memastikan malam pergantian tahun baru 2021, ak ada kerumunan massa atau perayaan apapun. Khususnya untuk mengantisipasi kerumunan massa.

 Baca Juga: Konser Virtual SMTOWN LIVE Akan Disiarkan Secara Gratis di Seluruh Dunia, Catat Tanggalnya!

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tasik, H Muhammad Yusuf telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 180/SE.730 –Huk/2020. Dalam SE yang telah dibahas bersama unsur Forkopimda, sebanyak 38 ruas jalan ditutup saat malam tahun baru.

Hal ini diputuskan guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 yang saat ini total kasus aktifnya 959 kasus. “SE itu tentang kegiatan masyarakat pada malam pergantian tahun baru 2020-2021 dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Tasik,” ujar Yusuf, Senin, 28 Desember 2020.

Terang Yusuf, penyebaran Covid saat ini masih tinggi. Maka, seluruh masyarakat Kota Tasik dilarang melakukan perayaan malam pergantian tahun baru yang berpotensi menimbulkan kerumunan atau keramaian massa.

 Baca Juga: WNA Inggris Dilarang Masuk Indonesia, Begini Aturan Lengkap Penerbangan Internasional Terbaru

“Jadi mulai pukul 16.00 WIB hari Kamis (31 Desember 2020) sampai dengan pukul 06.00 WIB hari Jumat (1 Januari 2021), akan dilaksanakan penutupan ruas jalan dan penutupan jam operasional toko, serta pusat perbelanjaan yang berada di ruas jalan yang ditutup,” ucap dia.

Jika masih didapati kerumunan massa di jalan-jalan yang ditutup tersebut saat malam tahun baru, maka pihak Satgas Penanganan Covid-19 Kota Tasik akan melakukan tindakan tegas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat