kievskiy.org

Ganjil Genap Bogor Saat Imlek 2021, 3.000 Lebih Kendaraan Diputar Balik dalam 2 Jam

Sejumlah kendaraan roda empat melaju di bawah layar elektronik yang mengumumkan pemberlakuan ganjil-genap di tol Jagorawi, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat, 5 Februari 2021.
Sejumlah kendaraan roda empat melaju di bawah layar elektronik yang mengumumkan pemberlakuan ganjil-genap di tol Jagorawi, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat, 5 Februari 2021. /Antara Foto/Arif Firmansyah ARIF FIRMANSYAH

PIKIRAN RAKYAT - Dalam upaya pemerintah untuk menekan lonjakan kasus positif Covid-19, Pemerintah Kota Bogor kembali menerapkan aturan ganjil genap untuk nomor kendaraan yang akan memasuki wilayahnya.

Sebagaimana aturan yang berlaku mulai tersebut dimulai pada, Jumat, 12 Februari 2021 bertepatan dengan Hari Imlek 2021 ini akan berakhir pada Minggu, 14 Februari 2021, mendatang.

Sebelumnya, aturan ganjil genap untuk menekan kasus Covid-19 di wilayah Kota Bogor, Jawa Barat, sempat berjalan pada akhir pekan kemarin dari tanggal 6 Februari hingga 7 Februari.

Baca Juga: Gara-gara Virus Corona, Seorang Wanita Harus Relakan 3 Jarinya Diamputasi

Akan tetapi, selama libur Tahun baru Imlek 2021, aturan ganjil genap kembali diterapkan di wilayah Kota Bogor. Hasil penerapan ini tercatat, selama dua jam sebanyak 1.035 pengendara mobil dan 2.300 pengendara motor diputar balik.

Dalam kebijakan ini, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut aturan ganjil genap bukan untuk menghalangi produktivitas masyarakat, tapi untuk mengurangi mobilitas orang yang diharapkan mampu menekan laju penyebaran Covid-19.

“Pantauan di seputar Kota Bogor kendaraan yang kita putar balik mencapai 1.035 roda empat dan 2.300 roda dua dalam dua jam pertama karena setiap dua jam sekali, kita akan melakukan evaluasi,” kata Susatyo, Jumat, 12 Februari 2021.

Baca Juga: Kode Redeem ML Terbaru 12 Februari 2021, Segera Klaim Ada 5 Kesempatan Menang Hadiah Menarik

Menurut Susatyo, sejauh ini kondisi lalu lintas di Kota Bogor cenderung lengang. Namun tentunya diharapkan aturan ganjil genap akan terus berjalan lancar sesuai yang diharapkan. Sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman PMJNews.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat