kievskiy.org

Maksimalkan Penanganan, Pemkab Garut Tarik Pasien Covid-19 dari RS Swasta ke RSUD dr Slamet

Ilustrasi pasien Covid-19.
Ilustrasi pasien Covid-19. /Antara

PIKIRAN RAKYAT - Untuk memaksimalkan pelayanan, Pemkab Garut memusatkan perawatan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Slamet.

Dengan alasan itu, Pemkab Garut menarik pasien Covid-19 yang tengah menjalani perawatan di rumah sakit-rumah sakit swasta untuk kemudian dipindahkan ke RSUD dr Slamet.

"Kita mulai melakukan penarikan terhadap pasien yang dirawat di rumah sakit swasta untuk dipindahkan ke RSUD dr Slamet. Ini kami lakukan karena kami ingin penanganan pasien Covid-19 lebih terpusat dan lebih maksimal," ujar Bupati Garut, Rudy Gunawa, Kamis 8 Juli 2021.

Disebutkannya, penarikan pasien Covid-19 dari rumah sakit swasta akan dilksanakan sesegera mungkin.

Baca Juga: PPKM Darurat, Pasokan Kebutuhan Pokok di Garut Dipastikan Aman

Saat ini kondisi RSUD dr Slamet sendiri dinilainya sudah sangat siap untuk memberikan layanan maksimal terhadap para pasien Covid-19.

Selain telah menambah kapasitas tempat tidur menjadi 500, tutur Rudy, pihaknya juga telah melengkapi peralatan medis di RSUD dr Slamet.

Dengan kondisinya saat ini, rumah sakit milik Pemkab Garut itu dinilainya akan sangat siap menjadi rumah sakit khusus untuk menangani pasien Covid-19.

Rudy menyampaikan, rumah sakit swasta untuk selanjutnya akan difokuskan untuk memberikan pelayanan terhadap pasien umum atau non Covid.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat