kievskiy.org

Sepeda Motor Tertabrak Truk, PNS Tewas di Jalan Gubernur Sewaka Kota Tasikmalaya

POLISI menyambangi lokasi kecelakaan sepeda motor dan truk di Jalan Gubernur Sewaka, Kota Tasikmalaya, Senin (2/3/2020). Akibat peristiwa itu, seorang pengendara sepeda motor tewas.
POLISI menyambangi lokasi kecelakaan sepeda motor dan truk di Jalan Gubernur Sewaka, Kota Tasikmalaya, Senin (2/3/2020). Akibat peristiwa itu, seorang pengendara sepeda motor tewas. /Dokumentasi Polres Tasikmalaya Kota

PIKIRAN RAKYAT – Yana Nuryana Sidik, 59 tahun, pegawai negeri sipil asal Kampung Cigantang Hilir, RT 03 RW 01, Kelurahan Cigantang, Kecamatan Mangkubumi tewas setelah sepeda motornya tertabrak truk di Jalan Gubernur Sewaka, Kota Tasikmalaya, Senin, 2 Maret 2020.

Peristiwa nahas tersebut bermula saat Yana melintasi jalan itu menggunakan sepeda motor jenis Yamaha Jupiter MX NRKB nomor polisi Z 5947 LK pada pukul 06.00 WIB.

Yana melintas dengan membonceng Ai Nurhamidah, 54 tahun.

Baca Juga: Intip Fitur Terbaru dari TikTok, Salah Satunya Penggunaan Stiker Buat Video Jadi Lebih Menarik

"(Korban) datang dari arah Jalan Babakan Kadu,‎ ketika berbelok ke kanan jalan untuk memutar arah menuju ke arah Cisumur, sesaat di tempat kejadian bagian belakangnya tertabrak oleh kendaraan Light Truck Mitsubishi Colt Diesel (nomor polisi) Z 8635 DG yang dikemudikan oleh Saudara Deni," ucap Kepala Unit Laka Lantas Polres Tasikmalaya Kota Ipda Zezen Zaenal M, SH dalam keterangan tertulisnya, Senin siang.

Truk tersebut melaju dari arah Cisumur menuju Linggajaya. Akibatnya, Yana meninggal dan Ai hanya menderita luka ringan.

Korban diduga tidak memerhatikan situasi arus lalu lintas sebelum mengubah/memutar arah.

Baca Juga: Guru Besar ITB Sri Widiyantoro Jabat Rektor Universitas Kristen Maranatha

Sedangkan pengemudi truk diduga menjalankan kendaraanya dengan kecepata tinggi serta tak memperhatikan adanya sepeda motor yang tengah mengubah arah.

Kondisi kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut diketahui laik jalan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat